Kualifikasi Piala Dunia 2026

Egy Maulana Vikri Pede Bawa Timnas Menang dari Irak

Egy Maulana Vikri menegaskan bahwa Tim Nasional Indonesia datang ke Irak dalam rangka kualifikasi Grup F untuk menang.

Egy Maulana Vikri Optimistis Indonesia Raih Kemenangan di Irak (Sumber: Dok. PSSI)

apahabar.com, JAKARTA - Egy Maulana Vikri menegaskan bahwa Timnas Indonesia datang ke Irak dalam rangka kualifikasi Piala Dunia 2026 di Grup F untuk menang.

Indonesia akan menghadapi Irak dalam laga pertama putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan melawan Irak, Kamis (16/11) di Basra Internasional Stadium.

Kata dia, skuat Garuda telah melihat video cara bermain Irak dan optimistis menang dalam laga perdana Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026.

“Kami telah melihat video pertandingan Irak sebelumnya, mereka adalah tim yang sangat bagus, tapi kami datang kesini untuk menang,” kata Egy Maulana, dikutip dari laman resmi PSSI, Selasa (14/11).

t

Baca Juga: Timnas Indonesia Kehilangan Dua Pemain Jelang Lawan Irak

Selain itu, ia juga menyebutkan bahwa pelatih Shin Tae-yong telah memberikan intruksi kepada seluruh skuat di pertandingan nanti.

Intruksi yang diberikan oleh Shin Tae-yong sendiri meliputi beberapa taktik untuk meredam perlawanan dan bagaimana cara mengalahkan Irak.

"Kami akan bekerja keras bersama bahu membahu, sesuai arahan pelatih. Pelatih sudah memberi tahu kami beberapa taktik bagaimana nanti akan menghadapi dan mengalahkan Irak. Akan menjadi laga yang sulit, seperti yang sudah saya katakan sebelumnya, kami datang untuk meraih kemenangan disini,"ungkap Egy Maulana Vikri.

Baca Juga: Timnas Indonesia Tak Diunggulkan, Shin Tae-Yong Realistis Hadapi Irak

Walaupun, Indonesia jauh tertinggal dalam posisi peringkat klasemen FIFA dengan Irak, pemain asal Dewa United itu tetap optimistis menatap laga tersebut.

Pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong sendiri juga menargetkan Timnas Indonesia untuk dapat lolos di kualifikasi Piala Dunia 2026 mendatang.