Kalsel

Duduk di Komisi II DPR RI, Aida Muslimah Fokus Pendidikan Demokrasi

apahabar.com, BANJARMASIN – Dilantik dalam Pengganti Antar Waktu (PAW) anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrasi Indonesia…

Oleh Syarif
Didamping sang suami Rosehan NB, anggota DPR RI Aida Muslimah berbicara di depan awak media. Foto-Rizal Khalqi

apahabar.com, BANJARMASIN – Dilantik dalam Pengganti Antar Waktu (PAW) anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Aida Muslimah janji bakal fokuskan diri dalam pendidikan politik.

“Karena saya ditugaskan di Komisi II, saya akan lebih fokus pada pendidikan demokrasi, peraturan Pemilu dan Pilkada,” kata Aida membuka silaturahmi dengan awak media di kediamannya, Rabu (10/11) malam.

Ia beralasan pendidikan politik sangat penting untuk masyarakat. Hal itu juga mempengaruhi kesadaran masyarakat untuk menggunakan hak nya saat pesta demokrasi digelar.

Aida mengatakan akan lebih banyak berkomunikasi dengan Komisi II, Fraksi dan daerah terkait tugas dan fungsinya.

“Silakan beri masukan, teguran dan lainnya, agar kita bisa bersama-sama membangun banua ini," jelas politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ini.

Selain itu, ia juga akan bersinergi dengan pemerintah daerah agar dapat memberikan masukan yang dapat diperjuangkan di tingkat pusat, mengingat Komisi II juga membidangi pemerintahan.

"Intinya, kita harus bersinergi dengan semua pihak, terutama dalam memberikan informasi apa yang bisa diperjuangkan bagi daerah," tambahnya.

Sebelumnya, Aida Muslimah dilantik menggantikan Syarifuddin H Maming (SHM) yang mundur untuk maju di Pilkada Tanah Bumbu.

Aida dilantik 1 November 2021 oleh Wakil Ketua DPR RI, Muhaimin Iskandar. Ia dilantik bersamaan dengan Novri Ompusungu pengganti Sulaiman Umar yang juga mundur karena fokus ke dunia kesehatan.