Dua Destinasi Wisata Kalsel Raih Penghargaan dari Kemenparekraf

Dua destinasi wisata di Kalimantan Selatan berhasil meraih penghargaan dalam Anugerah Pesona Indonesia (API) dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Goa Limbuhang di HST yang dinilai memiliki potensi besar sebagai destinasi wisata andalan. Foto: Dokumen

apahabar.com, BANJARBARU - Dua destinasi wisata di Kalimantan Selatan berhasil meraih penghargaan dalam Anugerah Pesona Indonesia (API) dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).

Kedua destinasi tersebut adalah Goa Limbuhang di Desa Pagat, Kecamatan Batu Benawa, Hulu Sungai Tengah (HST), serta Bukit Lebak Naga di Desa Batakan, Kecamatan Panyipatan, Tanah Laut (Tala).

"Alhamdulillah dua objek wisata di Kalsel meraih API sebagai sepuluh nominasi terbaik," sahut Kepala Dinas Pariwisata Kalsel, Muhammad Syarifuddin, Rabu (17/5).

"Seiring penghargaan yang diraih, seharusnya intansi terkait di HST dan Tala semakin termotivasi untuk membina dan meningkatka promosi wisata," imbuhnya.

Dalam era kemajuan teknologi informatika, promosi destinasi wisata sudah banyak terbantu dengan media sosial.

"Setelah dipromosikan sedemikian rupa, tinggal meningkatkan pelayanan yang diberikan kepada pengunjung. Ini akan berdampak besar terhadap peningkatan kunjungan wisatawan, baik lokal, domestik maupun mancanegara," beber Syarifuddin.

"Setelah semuanya dikelola dengan baik, roda perekonomian juga akan berputar lebih baik lagi, terutama bagi masyarakat sekitar," pungkasnya.