Tak Berkategori

Ditengah Kesibukan, Serda Kardi Sukses Budidayakan Madu Kelulut

apahabar.com, RANTAU – Di tengah kesibukannya bertugas sebagai anggota TNI Kodim 1010/Rantau, Serda Kardi memanfaatkan waktu…

Serda Kardi, Anggota TNI Kodim 1010/Rantau yang sukses membudidayakan madu kelulut.Sumber: Istimewa

apahabar.com, RANTAU – Di tengah kesibukannya bertugas sebagai anggota TNI Kodim 1010/Rantau, Serda Kardi memanfaatkan waktu luang dengan membudidayakan madu kelulut di belakang rumahnya.

Pria yang akrab disapa Serda Kardi itu bertugas di Koramil 1010-02/Tapin Tengah sebagai Babinsa di Desa Parigi, Kecamatan Tapin Tengah, Kabupaten Tapin.

Serda Kardi mengatakan ilmu budidaya madu kelulut didapatnya dari rekan sejawatnya yang terlebih dulu membudidayakan madu kelulut.

“Awalnya belajar dari salah seorang teman, sehingga setiap pulang berdinas saya terus mencoba, minimal untuk mengisi waktu luang di sore hari,” ungkapnya, Sabtu (3/4).

Budidaya madu kelulut ini sudah digeluti Serda Kardi kurang lebih satu tahun. Dari hasil kerja kerasnya, dia sudah mendapatkan hasil yang memuaskan.

“Alhamdulillah, berkat budidaya madu kelulut ini, sampai saat ini saya sudah memiliki kurang lebih 20 sarang dan sekali panen bisa menghasilkan sekitar sembilan botol (450 ml) dan setiap satu botolnya dijual dengan harga 150 ribu,” jelasnya.

“Saya bersyukur apalagi dengan adanya musim pandemi Covid-19 seperti sekarang ini perlu ada biaya tambahan lebih karena harga kebutuhan pokok rumah tangga banyak yang naik,” tutur Serda Kardi.

Untuk membudidayakan madu kelulut, sambungnya, kendala hampir tidak ada."Kecuali jika bunga untuk makanan kelulut itu tidak banyak, baru hasil madunya berkurang. Karena mungkin serapan makanannya (bunga) minim," jelasnya.

Mengutip Wikipedia, kelulut yang bernama latin trigona thoracica adalah serangga lebah tanpa sengat atau jenis meliponine yang banyak hidup di iklim tropis seperti Indonesia.

Kelulut menghasilkan madu yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, bahkan secara turun temurun sudah banyak digunakan menjadi obat tradisional.

Madu kelulut diklaim memiliki beberapa kelebihan, seperti kadar air dan tingkat keasaman lebih tinggi, tingkat karbohidrat total lebih rendah, juga tingkat antioksidan lebih tinggi. Dengan mengonsumsi madu ini dipercaya dapat mengobati beberapa penyakit, antara lain antiradang, diabetes, dan berpotensi anti kanker serta antimikroba.