Pemilu 2024

Rombongan Partai Gerindra Tiba di Kantor DPP PAN

Partai Gerindra menyambangi kantor DPP PAN pada Senin (5/6). Silaturahmi ini menjadi bagian dari safari politik Gerindra untuk menggelang kekuatan untuk pemilu.

Gerindra dan PAN mengadakan pertemuan. (Foto: apahabar.com/Aditama)

apahabar.com, JAKARTA - Partai Gerindra mengadakan kunjungan silahturahmi ke kantor DPP PAN pada Senin (5/6).

Bedasarkan pantauan apahabar.com, rombongan Gerindra yang dipimpin oleh Sekretaris Jendral Gerindra, Ahmad Muzani tiba di kantor DPP PAN pada pukul 14.43 WIB dengan menggunakan bus Pariwisata.

Selain itu, nampak pula Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, Wakil Ketua Umum, Sugiono dan Habiburokhman dan Bendahara Umum, Thomas Djiwandono.

Baca Juga: Zulhas: KIB Masih Ada, Tapi Mimpinya Berbeda-Beda

Sesampainya di depan kantor, Muzani dan rombongan disambut hangat oleh Sekjen PAN, Eddy Soeparno sembari menyapa awak media sebelum memasuki ruang rapat di lantai 3 untuk menghadiri pertemuan tertutup.

"Dalam pertemuan nanti, saya perkirakan tidak akan lepas dari pembicaraan soal capres dan cawapres," ujar Ketua DPP PAN, Saleh Partaonan Daulay melalui keterangannya, Senin.

PAN sebelumnya telah menemui PDIP untuk membicarakan sejumlah hal terkait perkembangan politik terkini. Dalam kunjungannya pimpinan PAN secara tersirat juga ikut mendorong Erick Thohir untuk menjadi pendamping Ganjar Pranowo.