Pemkab Tabalong

Dikawal Ketat Brimob Polda Kalsel, Ribuan Vaksin Sinovac Tiba di Tabalong

apahabar.com, TANJUNG – Ribuan vaksin Sinovac tiba di Tabalong pada Kamis (28/01) sekira pukul 14.20. Ini…

Petugas menurunkan box vaksin Sinovac dari mobil dengan pengawalan anggota Brimob Polda Kalsel. Foto – apahabar.com/Muhammad Al-Amin.

apahabar.com, TANJUNG – Ribuan vaksin Sinovac tiba di Tabalong pada Kamis (28/01) sekira pukul 14.20. Ini lebih cepat dari perkiraan sebelumnya.

Vaksin Sinovac tersebut dikirim dengan pengawalan ketat personel Brimob Polda Kalsel, barracuda, dan Sat Lantas.

Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Tabalong, dr Taufiqurrahman Hamdie mengatakan vaksin yang datang sebanyak 2.960 dosis.

“Selain itu kami juga mendapat pengiriman yakni alat suntik, alkohol swab, safety box kertas, APD, apron one, dab buku petunjuk teknis kegiatan vaksinasi Covid -19,” katanya.

Vaksin Sinovac diterima dalam dua box. Satu box bersuhu 2,6ºC dan satunya lagi bersuhu 2,18 ºC.

“Ini sesuai dengan persyaratan vaksin harus berada di lantai dingin, 2ºC hingga 8ºC. Jadi aman karena memenuhi suhu yang disyaratkan,” jelas Taufiq.

“Selanjutnya vaksin Sinovac ini disimpan di tempat yang sudah disiapkan. Selanjutnya mulai besok sudah didistribusikan ke fasilitas-fasilitas kesehatan,” tandasnya.

Terpisah, Juru Bicara Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Tabalong, Gusti Judid Ikhsan Permana mengatakan vaksin yang datang akan digunakan untuk tenaga kesehatan, Forkopinda, tokoh agama, dan tokoh masyarakat.

Dosis vaksin pertama ditujukan kepada 1.480 tenaga kesehatan dan petugas publik.

Pelaksanaan vaksin di Tabalong serentak dilaksanakan pada Senin, 1 Februari 2021 di beberapa fasilitas kesehatan telah ditunjuk.

Faskes tersebut yaitu 18 Puskesmas, 1 RSUD, 1 RSPT, 4 klinik swasta dan 1 klinik Polres.

“Untuk pencanangan vaksin bagi forum koordinasi pimpinan daerah dan tokoh masyarakat dilaksanakan di Puskesmas Mabuun,” pungkas Judid.