Tak Berkategori

Dialog Publik ‘Pembangunan, Inovasi dan Sumber Daya Lokal’ Sapa Anak Muda Banjarmasin

apahabar.com, BANJARMASIN – Presiden Joko Widodo menegaskan, selain pembangunan infrastruktur, Pemerintahan Jokowi-JK juga memiliki fokus utama…

Agenda dialog publik yang digelar Selasa (5/3). Foto-istimewa.

apahabar.com, BANJARMASIN – Presiden Joko Widodo menegaskan, selain pembangunan infrastruktur, Pemerintahan Jokowi-JK juga memiliki fokus utama pada pembangunan sumber daya manusia (SDM) yang unggul.

Berbagai kebijakan pun sudah dilakukan seperti, penyebaran kartu Indonesia pintar (KIP), pemberian beasiswa kuliah untuk siswa miskin dan siswa di daerah terdepan, tertinggal, dan terluar (3T), perbaikan kualitas dan kesejahteraan tenaga pendidik sampai upaya perbaikan riset dan inovasi di Indonesia.

Pemerintah ingin memastikan perbaikan kualitas layanan publik dirasakan itu sampai ke pelosok negeri. Diseminasi informasi tentang capaian kinerja pemerintah kepada masyarakat ini dirasa perlu khususnya guna menyebarkan optimisme kepada generasi muda.

Terlebih untuk mendengar aspirasi dari kaum “millenials” ini, yang akan menjadi pemimpin Indonesia di masa mendatang sehingga harus memiliki optimisme, daya juang, dan kompetensi yang unggul.

Kantor Staf Presiden bekerjasama dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika menyelenggarakan dialog publik di kampus Universitas Lambung Mangkurat (ULM), Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada Selasa, 5 Maret 2019.

Baca Juga:Pemko Banjarmasin tak Izin Dialog Publik, Ketua KNPI Kalsel Kecewa

Deputi II Kepala Staf Kepresidenan Yanuar Nugroho memaparkan alasan memilih 'Kota Seribu Sungai' sebagai lokasi acara ini.

Menurut Yanuar, sebagai salah satu provinsi yang memiliki lahan basah terbesar di dunia, kami memandang penting Banjarmasin dan ULM sebagai tempat untuk mendidik calon inovator dan pengembangan generasi muda sebagai SDM utama Kalimantan Selatan.

"Apalagi saat ini Universitas Lambung Mangkurat sangat fokus pada pengembangan riset dan inovasi untuk lahan basah," kata Yanuar Nugroho melalui siaran pers, Senin (4/3/2019).

Yanuar akan menjadi salah satu narasumber dialog publik yang juga dihadiri oleh Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Mohammad Nasir, Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor, Rektor Universitas Lambung Mangkurat Sutarto Hadi, dan akademisi ULM Aminuddin Prahatama Putra.

“Pemerintah ingin mendorong generasi muda berinovasi terutama di bidang digital ekonomi dan perkembangan industri 4.0,” papar Direktur Informasi dan Komunikasi Perekonomian dan Maritim, Kemkominfo, Septriana Tangkary.

Dialog Publik di ULM mengangkat tema 'Pembangunan, Inovasi dan Sumber Daya Lokal'. Diskusi akan berlangsung di Lecture Theater Building ULM mengundang 400 peserta mulai pukul 12.30 WITA ini juga akan menampilkan hiburan live music dari ULM dan doorprize session.

"Anak muda Banjarmasin silahkan beramai-ramai hadir di diskusi publik Selasa siang di ULM, karena Kantor Staf Presiden akan memaparkan strategi dan program khusus pemerintah untuk melibatkan generasi millenial di berbagai sektor pembangunan," kata Yanuar Nugroho.

Reporter: Muhammad Robby
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin