Kalteng

Di Tengah Pandemi, Kapuas Kalteng Berpeluang Melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Kabupaten Kapuas, Kalteng, berpeluang untuk menyelenggarakan pembelajaran tatap muka di tengah pandemi…

Ilustrasi belajar tatap muka saat pandemi Covid-19. Foto: Net

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Kabupaten Kapuas, Kalteng, berpeluang untuk menyelenggarakan pembelajaran tatap muka di tengah pandemi Covid-19.

Hal itu dikarenakan ada beberapa kecamatan di daerah setempat yang sudah tidak lagi terdapat penambahan kasus Covid-19.

“Ada kemungkinan pembelajaran tatap muka dapat dilaksanakan,” kata Kepala Dinas Pendidikan Kapuas, Suwarno Muriyat di Kuala Kapuas, Kamis (5/11).

Menurut Suwarno pembelajaran tatap muka dapat dilaksanakan perkecamatan, apabila memang sudah zona hijau.

Kepala Dinas Pendidikan Kapuas, Suwarno Muriyat. Foto-apahabar.com/Irfan

“Kalau memang sudah hijau di suatu kecamatan, pemberlakuan tatap muka pun pembelajarannya tidak sekaligus, yang pertama turun SMA/SMK,” ujarnya.

Kemudian setelah beberapa minggu dilakukan evaluasi, selanjutnya pembelajaran tatap muka dilaksanakan pada jenjang SMP/madrasah tsanawiyah.

“Setelah satu atau dua minggu dievaluasi barulah selanjutnya pembelajaran tatap muka dilaksanakan pada jenjang SMP, madrasah tsanawiyah,” terang Suwarno.

Berikutnya apabila tidak ada penambahan kasus Covid-19 dan kecamatan tersebut masih berstatus zona hijau, maka pembelajaran tatap muka dapat dilaksanakan pada jenjang SD.

“Sedangkan TK/PAUD, dalam SKB empat menteri disebutkan secepat-cepatnya TK/PAUD masuk di bulan Januari 2021,” kata Suwarno.

“Tapi kalau jenjang SD, SMP dan SMA/SMK masih dimungkinkan pembalajaran tatap muka dilaksanakan bulan Nopember dan Desember 2020,” pungkasnya.