Kalsel

Di Kalsel, Panglima TNI Minta Bantuan Banjir Disebar Merata

apahabar.com, BANJARBARU – Sebelum bertolak ke Sulawesi Barat, rombongan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto melakukan rapat…

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto saat meninjau banjir di Kalsel, Sabtu (16/1). Foto-Istimewa

apahabar.com, BANJARBARU – Sebelum bertolak ke Sulawesi Barat, rombongan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto melakukan rapat terbatas bersama Gubernur Kalsel dan Forkopimda di VIP Room Syamsudin Noor, Sabtu (16/1) siang.

“Semuanya harus benar-benar dikoordinasikan dengan baik. Tujuannya adalah melayani masyarakat yang sedang terdampak. Evaluasi setiap hari,” katanya.

Dalam rapat, Marsekal bintang empat ini melempar sejumlah pertanyaan mengenai kondisi dan persiapan Kalsel dalam menangani banjir di lapangan.

Mulai dari proses evakuasi hingga posko pengungsian warga terdampak.

“Beberapa hari ke depan, tentunya mungkin ada masyarakat terdampak penyakit. Untuk pelayanan umum sudah ada di setiap kabupaten?” tanya dia.

Pertanyaan itu kemudian dijawab oleh Komandan Korem 101/Antasari, Brigadir Jenderal TNI Firmansyah.

Menurut Firmansyah, pelayanan umum saat ini masih memaksimalkan rumah sakit daerah setempat.

“Kalau yang di Barabai tidak berfungsi, karena terendam banjir. Kalau hari ini bisa surut, maka kami koordinasikan dengan Dandim agar bisa mengaktifkan kembali,” jawab Firmansyah.

Hadi mengingatkan agar seluruh pihak terus melakukan evaluasi dan koordinasi dalam penanganan bencana ini.

Presiden, kata dia, tidak ingin ada masyarakat yang luput dari bantuan yang telah dikirimkan pemerintah.

“Saat ini yang kita perlukan segera adalah bantuan bahan makanan untuk diolah. Makanya Danrem harus menentukan wilayah yang memiliki ketinggian di atas air, untuk dapur umum. Data setiap hari untuk mengirimkan makanan siap saji,” lanjut Hadi.

Sebagai informasi, kunjungan ini merupakan realisasi bantuan dari Presiden Joko Widodo untuk penanganan banjir di Kalsel. Hari ini ada 34 perahu karet dengan mesin dan bantuan personel sebanyak 10 orang yang didatangkan dari Pusat Komando Pasukan Katak Angkatan Laut (Kopaska).

Selain itu, dari pantauan media ini, juga ada bantuan lainnya seperti alas tidur dan lainnya.

Pada kesempatan ini, Gubernur Sahbirin Noor turut mendampingi selama kunjungan Panglima TNI Marseka di Kalsel.

Kepada awak media, kepala daerah yang akrab disapa Paman Birin ini berharap bantuan presiden dapat meringankan beban yang diderita masyarakat.

“Mudah-mudahan apa yang diberikan ini bisa benar-benar bermanfaat, dapat digunakan buat kebutuhan kita dalam rangka menghadapi musibah bencana banjir di tahun 2021,” kata Paman Birin.

Selanjutnya, Pemprov Kalsel akan mengoptimalkan bantuan yang diterima dan memperkuat koordinasi bersama kabupaten/kota dalam penanganan banjir.

“Yang sifatnya bisa membantu masyarakat harus tetap dilakukan, dipertajam lagi. Seperti evakuasi, memberikan bantuan makanan cepat saji, dapur umum. Harus koordinasi biar kerjaan bisa selesai dengan baik,” pungkasnya.