Dewan Palangka Raya Ajak Masyarakat Jangan Takut Laporkan Penimbunan Gas Elpiji Subsidi

Anggota DPRD Kota Palangka Raya, Jum'atni mengajak masyarakat ikut mengawasi penjualan gas elpiji bersubsidi dan jangan takut melaporkan jika terjadi penimbunan

Anggota DPRD Kota Palangka Raya, Jum'atni. Foto: DPRD Palangka Raya

apahabar.com, PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kota Palangka Raya, Jum'atni mengajak masyarakat ikut mengawasi penjualan gas elpiji bersubsidi dan jangan takut melaporkan jika terjadi penimbunan oleh oknum tertentu.

Selain itu, Jum'atni juga meminta kepada kepada Pemerintah Kota Palangka Raya juga terlibat dalam mengawasi penjualan gas elpiji 3 kilogram atau bersubsidi yang dijual oleh pangkalan.

"Jangan sampai gas elpiji bersubsidi yang peruntukannya untuk pelaku UMKM dan masyarakat tidak mampu, hilang di pasaran sehingga membuat resah masyarakat," katanya, Sabtu (12/11).

Selain itu, ia mengingatkan agar para pangkalan gas elpiji jangan sampai berbuat curang dengan menjual gas tersebut ke luar daerah dengan harga tinggi demi keuntungan pribadi.

"Laporkan ke pihak kepolisian jika ada oknum pangkalan dan agen menjual elpiji subsidi yang seharusnya kuotanya untuk masyarakat Palangka Raya, malah dijual ke daerah lain hanya untuk meraup keuntungan yang besar. Hal itu jangan sampai terjadi," tandasnya.