Kalteng

Densus 88 Tangkap 3 Terduga Teroris di Kalteng

apahabar.com, PALANGKA RAYA – Tim Densus 88 Anti Teror menangkap tiga terduga teroris di Kalimantan Tengah….

Tim Densus 88 Anti Teror menangkap tiga terduga teroris di Kalimantan Tengah. Foto-Istimewa

apahabar.com, PALANGKA RAYA – Tim Densus 88 Anti Teror menangkap tiga terduga teroris di Kalimantan Tengah.

Terduga teroris berinisial AR, MS, dan RT, ditangkap di Hotel Hawai yang berada di Jalan Bubut, Kota Palangka Raya.

Informasi dihimpun, tiga terduga teroris ini diciduk di tempat terpisah. Satu di Palangka Raya dan dua lainnya di Sampit, Kotawaringin Timur.

Kabid Humas Polda Kalteng, Kombes Pol Eko Saputro, saat dikonfirmasi awak media membenarkan adanya penangkapan tersebut.

“Ya betul, personel Satuan Brimob Polda Kalteng dan Densus 88 berhasil mengamankan tiga terduga teroris ini di wilayah hukum Kalteng” ujarnya, Rabu (22/12).

Dia mengungkapkan ketiga terduga teroris merupakan target operasi yang terafiliasi ke Islamic State dan berbaiat kepada Abu Bakar Al Baghdadi.

Para pelaku diamankan beserta sejumlah barang bukti. Di antaranya laptop, buku-buku keagamaan, senjata api rakitan beserta amunisi, pakaian latihan militer, dan senjata tajam.

Berdasarkan penyelidikan lanjutan, ketiga terduga teroris ini berencana melakukan aksinya pada di penghujung tahun 2021 di wilayah Kalteng.