Pemilu 2024

Dapat Dukungan Demokrat, Prabowo Ucapkan Terima Kasih

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto berterima kasih atas dukungan dari Partai Demokrat sebagai bakal calon presiden (bacapres) di Pilpres 2024.

Prabowo Bocorkan nama baru koalisi. (Foto: apahabar.com/BS)

apahabar.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto berterima kasih atas dukungan dari Partai Demokrat sebagai bakal calon presiden (bacapres) di Pilpres 2024.

Prabowo bangga dan terharu lantaran Partai Demokrat akhirnya mendeklarasikan dukungan padanya. Menurutnya, dukungan tersebut merupakan suatu wujud kepercayaan dan harapan kepada dirinya.

"Terima kasih atas kepercayaan ini. Terima kasih atas harapan yang kalian berikan kepada saya. Terima kasih atas kehormatan yang telah diberikan kepada saya," ujar Prabowo dalam Rapimnas Demokrat di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, Kamis (21/9) malam.

Baca Juga: Demokrat Resmi Dukung Prabowo sebagai Calon Presiden di Pilpres 2024

Dukungan Demokrat bagi Prabowo diterimanya sebagai pelecut semangat untuk memberikan hal yang terbaik untuk kemajuan Indoenesia ke depan jika ia tepilih dalam Pilpres 2024.

"Saya menerima keputusan ini dengan tekad bahwa saya akan buat yang terbaik. Saya akan memberi segala yang ada pada diri saya agar kepercayaan tersebut tidak saya kecewakan," tuturnya.

Pada kesempatan itu, Prabowo berharap diberi kekuatan untuk mampu menunaikan tugas yang diberikan kepada dirinya yakni memimpin pemerintahan yang akan datang.

"Saudara-saudara sekalian suatu bangsa merdeka sesungguhnya baru merdeka apabila bisa memberi kesejahteraan dan keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia. Inilah jadi cita-cita semua pendiri bangsa semua Presiden sejak Sukarno, Soeharto, Habibie, Gus Dur, Megawati, SBY, hingga sampai saat ini Pak Jokowi," ungkapnya.

Baca Juga: Demokrat Bakal Tambal Suara Prabowo di Pilpres 2024

Pada rapimnas malam ini, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) telah resmi mendeklarasikan dukungan partainya kepada Prabowo Subianto sebagai bacapres di Pilpres 2024.

"Saya AHY Ketua Umum Demokrat secara resmi dan terbuka mendeklarasikan Pak Prabowo Subianto sebagai Capres RI dalam pemilu 2024," ungkap AHY.