Hot Borneo

Dalam Waktu Bersamaan, Komplotan Pencuri di Palangka Raya Bobol 2 Toko

apahabar.com, PALANGKA RAYA – Satreskrim Polresta Palangka Raya terus melakukan penyelidikan atas dugaan kasus pencurian toko…

Identifikasi TKP pencurian di toko Jalan Rajawali Km 3,5 oleh Satreskrim Polresta Palangka Raya. Foto: Satreskrim Polresta Palangka Raya

apahabar.com, PALANGKA RAYA – Satreskrim Polresta Palangka Raya terus melakukan penyelidikan atas dugaan kasus pencurian toko di Jalan Rajawali Km 3,5 pada Jumat (9/9) pagi.

Berdasarkan hasil penyelidikan sementara, para pelaku melakukan aksi dengan membobol dua toko di lokasi yang sama dalam waktu bersamaan.

Hal ini diungkapkan oleh Kasat Reskrim Polresta Palangka Raya Kompol Ronny M Nababan. Menurutnya selain toko perabotan rumah tangga, pelaku terlebih dahulu membobol pintu darurat di toko sebelahnya yang dijadikan tempat studio foto.

"Dari hasil pemeriksaan di TKP, pelaku pencurian ini juga mengambil uang yang berada di dalam laci yang tidak terkunci di dalam studio foto sebesar Rp4 juta,” ujarnya.

Kompol Ronny menuturkan usai berhasil menggasak uang di dalam studio foto, kemudian pelaku membobol glass block di toko perabotan yang bersebelahan.

“Saat ini kami masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap siapa pelaku pencurian ini,” ujarnya.

Sementara itu, informasi dari Siska pemilik toko perabotan, bahwa pelaku pencurian ini seperti sangat faham situasi lingkungan pertokoan di tempatnya.

Bahkan pelaku ini seperti sudah sangat mahir lantaran alat CCTV di dalam toko miliknya ikut digondol selain uang yang ada di dalam brankas.

“Saya sangat yakin orang ini sudah memahami situasi di sini, dan kemungkinan yang masuk ke dalam toko saya ini orangnya berbadan kecil karena bisa masuk dari lubang glass block yang dipecahkan,” ujar Siska.

Pencurian Menggila di Palangka Raya, Dinding Glass Block pun Bobol