Nasional

Ciputra Akan Dimakamkan di Makam Keluarga

apahabar.com, JAKARTA – Tiba dari Singapura, jenazah Ciputra disemayamkan di Gedung Ciputra Artpreneur, Jakarta. Pendiri Grup…

Jenazah Ciputra disemayamkan di Gedung Ciputra Artpreneur, Jakarta. Foto: Detik 

apahabar.com, JAKARTA – Tiba dari Singapura, jenazah Ciputra disemayamkan di Gedung Ciputra Artpreneur, Jakarta.

Pendiri Grup Ciputra itu akan dimakamkan di makam keluarga, Jonggol, Jawa Barat, Jumat (29/11).

Ciputra meninggal kemarin sekitar pukul 01.05 waktu Singapura. Ia meninggal pada usia 88 tahun.

“Kami sangat kehilangan sosok ayah, kakek, dan pimpinan yang menjadi suri teladan bagi keluarga dan keluarga besar dari Grup Ciputra,” kata Rina Ciputra Sastrawinata putri Ciputra dalam keterangan tertulis.

Ciputra dikenal sebagai konglomerat dan salah satu raja properti di tanah air.

Berdasarkan perhitungan majalah Forbes yang dilansir di November 2017, Tjie Tjin Hoan alias Ciputra berada di urutan ke-21 orang terkaya di Indonesia dengan harta senilai 1,45 miliar dolar AS atau setara Rp19,7 triliun.

Baca Juga: Miliarder Ciputra Tutup Usia, Kediaman Dijaga Ketat

Editor: Fariz Fadhillah