Kalsel

Cegah Virus Corona, Polda Kalsel Siagakan Detasemen KBR

apahabar.com, BANJARMASIN – Diam-diam pihak Kepolisian Daerah (Polda) Kalimantan Selatan ternyata memiliki unit khusus yang diyakini…

Kepala Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Kabid Dokkes) Polda Kalimantan Selatan Komisaris Besar dr Erwinn Zainul Hakim.Foto-apahabar.com/Eddy Andriyanto

apahabar.com, BANJARMASIN – Diam-diam pihak Kepolisian Daerah (Polda) Kalimantan Selatan ternyata memiliki unit khusus yang diyakini siap menangani kasus virus corona.

Pernyataan tersebut dilontarkan Kepala Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Kabid Dokkes) Polda Kalimantan Selatan Komisaris Besar dr Erwinn Zainul Hakim, MARS MH Kes kepada apahabar.com di Banjarmasin, Minggu (2/2).

“Unit ini sangat terlatih menangani kasus mewabah seperti corona ini. Mereka sudah menguasai teknik dan taktik penanganan kasus rangkaian KBR (Kimia, Biologi, dan Radioaktif), kemudian unit tersebut juga menguasai teknik dan taktik dasar sterilisasi,” beber dr Erwin.

Dan yang paling utama, sambung dr Erwin, detasemen yang berada dibawah kesatuan Gegana Korps Brimob Polda Kalsel itu bahkan sudah memiliki peralatan lengkap semisal alat pelindung diri (APD).

“Baju APD yang dimiliki Unit KBR itu lengkap, dari helm, kacamata, penutup mulut (masker) baju hingga sepatu. Bentuknya sama seperti yang digunakan petugas kesehatan di China itu. Jadi baju ini sudah klasifikasi A, yang paling paten, standar internasional, bukan KW apalagi abal abal,” kelakar polisi kelahiran Rungkut, Surabaya itu.

Sejauh ini, kata dr Erwin, belum ada satupun informasi yang menyebutkan bahwa virus yang telah menyebabkan sejumlah orang meninggal dunia tersebut telah masuk di wilayah Provinsi Kalsel? termasuk di kota Banjarmasin.

“Saya masih mengecek ke dalam. Sampai saat ini sampai tadi pagi belum ada wabah corona masuk Kalsel,” jelasnya.

Menurut dia yang paling penting adalah membiasakan hidup bersih dan sehat. Bagi yang sedang flu, batuk, pilek, dia menyarankan sebaiknya mengenakan masker agar tidak menularkan penyakit kepada masyarakat lainnya.

“Utamakan sering mencuci tangan dengan air sabun atau pembersih tangan berbasis alkohol. Selain itu, tutup mulut dan hidung dengan siku tertekuk atau tisu ketika batuk dan bersin. Terakhir hindari kontak wajah dengan tangan sebelum dicuci bersih,” serunya.

Baca Juga: Facebook Hapus Misinformasi soal Virus Corona

Baca Juga: Ini Alasan Kenapa Indonesia Terhindar Virus Corona

Reporter: Eddy Andriyanto
Editor: Muhammad Bulkini