Malaysia Master 2023

Cedera Lutut Kiri, Christian Adinata Gagal ke Final Malaysia Master 2023

Wakil tunggal putra Indonesia Christian Adinata harus menunda kesempatan untuk bisa tampil di final Malaysia Masters 2023.

Christian Adinata mengalami cedera di babak semifinal Malaysia Masters 2023. Foto:(dok.PBSI)

apahabar.com, JAKARTA - Wakil tunggal putra Indonesia Christian Adinata harus menunda kesempatan untuk bisa tampil di final Malaysia Masters 2023. Sebabnya, Christian harus menyudahi permainan gim pertama akibat cedera yang dialami pada pertandingan semifinal di Axiata Arena, Malaysia pada Sabtu (27/5). 

Pertandingan yang mempertemukan Christian dengan wakil India Prannoy H. S. sebenarnya berjalan menarik. Namun na'as saat poin memasuki 17-19 bagi keunggulan Prannoy, Christian mengalami masalah pada lutut kaki kirinya.

Baca Juga: Sapu Bersih Kualifikasi Indonesia Masters 2023, Christian Adinata Maju ke Babak 32 Besar

 Pada akhirnya Christian pun memutuskan untuk mundur dari pertandingan. Pebulutangkis berusia 21 tahun ini pun belum berhasil tampil difinal Malaysia Masters 2023.

Pelatih dari Christian, Irwansyah sedikit menerangkan soal kondisi cedera anak didiknya tersebut. Rupanya Christian mengalami masalah pada bagian lutut kaki sebelah kiri. 

Tetapi untuk lebih jelasnya, coach Irwan mengabarkan masih menunggu hasil dari MRI pihak dokter. 

"Christian alami cedera dan sakit di lutut kiri tapi secara detail saya belum bisa bicara karena ini langsung akan dibawa ke rumah sakit untuk periksa dan MRI. Dokter pertandingan juga menganjurkan seperti itu. Nanti setelah ada perkembangan terbaru akan kembali diinfokan," terang Irwansyah.

Baca Juga: Wakil Thailand Tampil Ganas, Komang Gagal ke Final Bulutangkis SEA Games

 Selaku pelatih, Irwansyah pun merasa kondisi kesehatan pemain merupakan hal yang paling penting. Ia juga mengingat kepada Christian agar fokus untuk kesembuhannya, tak perlu memikirkan apa pun, apalagi pertandingan hari ini. 

Bagi Irwansyah, Christian merupakan talenta yang menjanjikan untuk generasi selanjutnya bagi tim tunggal putra Indonesia. Sikap pantang menyerah dari Christian yang membuat sang pelatih percaya kalau atletnya mampu mengatasi persoalan cederanya ini. 

"Saya berharap dan berdoa cederanya tidak serius dan tidak membahayakan. Christian sedang dalam performa yang menanjak, di turnamen ini dia bermain sangat bagus. Dia adalah pemain yang menjanjikan," jelas Irwansyah. 

Baca Juga: Gregoria ke Semifinal Malaysia Masters 2023: Saya Punya Motivasi untuk Menang

"Christian kemauannya sangat keras untuk menjadi salah satu pemain hebat jadi saya berpesan kepadanya untuk tidak terlalu kecewa dengan kejadian ini. Tetap semangat dan fokus kepada pemulihan cederanya," Irwansyah menambahkan.