Kalsel

Catat Janji Bartman di Pilkada 2020

apahabar.com, BANJARMASIN – Barito Mania (Bartman) memastikan diri tak terlibat pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020. …

Suporter setia Barito Putera, Barito Mania (Bartman) kala mendukung tim kesayangannya. Foto- dok.apahabar.com

apahabar.com, BANJARMASIN - Barito Mania (Bartman) memastikan diri tak terlibat pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020. Komunitas supporter tim Barito Putera berjanji tak menentukan arah dukungan untuk calon kepala daerah.

Ketua Bartman, Norman memastikan, komunitasnya tak ingin dicampur adukan dengan urusan politik. Diakuinya ada salah satu kandidat yang mengklaim bahwa mendapat dukungan dari Bartman.

"Kalau dukungan saya serahkan kepada individu masing-masing anggota Bartman. Tetapi Bartman sebagai komunitas tidak menyatakan diri mendukung siapa pun di Pilkada mendatang. Kami tetap netral," sebutnya saat dihubungi via whatsapp, Senin (2/10).

Norman mengatakan, dia tidak ingin membawa nama Bartman ke dalam pusaran politik, namun tidak ada larangan jika anggota Bartman yang hendak mendukung salah satu calon untuk maju di Pilkada. Hanya saja dia meminta agar tidak membawa nama Bartman dalam dukungannya.

"Silahkan saja kalau mengatasnamakan diri pribadi, tapi jangan bawa-bawa Bartman. Kami murni hanya mendukung tim kesayangan kita Barito Putera," tutupnya.

Baca Juga:Habiskan Rp 55 Miliar, Perawatan Jalan Banjarmasin Ditarget Rampung Akhir Tahun

Baca Juga: Pemkot Banjarmasin Sediakan 82 Formasi Penerimaan CPNS

Baca Juga: Gerindra Berkoalisi dengan Pemerintah? DPD Gerindra Kalsel: Masih Menunggu

Baca Juga: TWKM XXXI, Direktur Walhi: #SaveMeratus Didorong Jadi Isu Nasional

Reporter: Ahya Firmansyah
Editor: Syarif