Menjaga Kesehatan Kulit

Simak Yuk! Cara Alami Bersihin Komedo

Komedo sering kali menjadi bintang utama di wajah kita. Tapi, kehadiran komedo bisa mengganggu kepercayaan diri dan mempengaruhi penampilan kulit.

Membersihkan komedo dapat menggunakan bahan alami. Foto: eclipse_images/istock photo

apahabar.com, JAKARTA – Komedo sering kali menjadi bintang utama di wajah kita. Tapi, kehadiran komedo bisa mengganggu kepercayaan diri dan mempengaruhi penampilan kulit.

Meskipun pasar dipenuhi dengan produk komersial yang berjanji untuk mengatasi masalah komedo, tapi tidak ada salahnya mencoba pendekatan alami yang lebih lembut untuk membersihkan komedo.

Metode alami ini tidak hanya baik untuk kulit, tetapi juga dapat membantu mencegah penggunaan bahan kimia keras yang terkandung dalam banyak produk komersial.

Melansir dari Readers Digest, Berikut beberapa cara alami yang efektif untuk membersihkan komedo.

Uap Wajah

Metode uap wajah. Foto: NickyLloyd/istock photo
Mandi uap adalah cara alami yang efektif untuk membuka pori-pori kulit dan melunakkan komedo. Caranya sangat sederhana:
1. mendidihkan air dalam mangkuk besar.
2. Duduklah di atas mangkuk tersebut selama beberapa menit dengan wajah tertutup oleh handuk agar uapnya mengenai wajah Anda.
3. Hal itu akan membantu membuka pori-pori dan memudahkan penghilangan komedo.

Eksfoliasi

Ilustrasi scrub wajah. Foto: Aja Koska/istock photo
Eksfoliasi secara teratur dapat membantu menghilangkan sel-sel kulit mati dan minyak yang dapat menyumbat pori-pori.
Anda dapat menggunakan bahan-bahan alami seperti, Scrub gula, Scrub oatmeal, Scrub kopi. Gosoklah secara lembut pada area yang terkena komedo, lalu bilas dengan air hangat.

Mud Mask atau Clay Mask

Ilustrasi pengaplikasian clay mask. Foto: StefaNikolic/istock photo
Masker lumpur atau masker tanah liat dapat digunakan untuk membantu menarik minyak dan kotoran dari pori-pori kulit.
Anda dapat mengaplikasikannya ke area berkomedo dan biarkan mengering, lalu bilas dengan air hangat. Anda bisa membeli masker ini secara komersial atau membuatnya sendiri.

Minyak Tea Tree

Tea tree oil. Foto: Yana Tatevosian/istock photo

Tea tree merupakan bahan alami sejenis minyak esensial yang memiliki sifat antimikroba dan anti-inflamasi.

Cara pakai minyak itu sederhana, cukup mengoleskan beberapa tetes minyak tea tree yang telah dicampur dengan minyak pembawa (seperti minyak zaitun atau minyak kelapa) pada komedo.

Setelah dioleskan, diamkan kulit yang dioleskan selama satu malam. Pastikan untuk menghindari kontak langsung dengan mata.

Menggunakan Madu

Ilustrasi madu. Foto: Honestdocs
Madu merupakan bahan alami yang dapat membantu mengangkat komedo dan memperlambat pertumbuhan bakteri di kulit.
Cara pakainya adlaah dengan mengoleskan madu ke area yang terkena komedo, diamkan selama 15-20 menit, lalu bilas dengan air hangat.

Penggunaan Putih Telur

Ilustrasi Putih telur. Foto: Lyubov Kulikova/istock photo
Putih telur dikenal memiliki kandungan protein yang dapat membantu mengencangkan kulit dan mengurangi penampilan komedo.
Anda yang perlu mengoleskan putih telur ke area berkomedo, diamkan hingga mengering, dan bilas dengan air hangat.

Menggunakan Aloe Vera

Kandungan Salami aloe vera bagus untuk kulit. Foto: apomares/istock photo
Gel lidah buaya alami atau gel aloe vera dapat membantu mengurangi peradangan dan meredakan kulit.
Oleskan gel ini ke area yang terkena komedo, diamkan selama beberapa menit, lalu bilas dengan air hangat.
Selalu ingat untuk membersihkan wajah dengan lembut dan hindari memeras atau menggaruk komedo.
Alasannya karena dapat menyebabkan iritasi dan peradangan lebih lanjut. Selalu lakukan uji coba sensitivitas terlebih dahulu jika Anda memiliki kulit sensitif.
Jika masalah komedo Anda parah atau tidak kunjung membaik, sebaiknya berkonsultasilah dengan seorang ahli dermatologi untuk saran lebih lanjut. Dengan perawatan yang tepat dan alami, Anda dapat mencapai kulit yang lebih bersih dan sehat.