Pemilu 2024

Capres Prabowo Terget Menang 85 Persen di Jambi

Calon presiden (capres) 02 Prabowo Subianto menargetkan kemenangannya 85 persen di Provinsi Jambi dalam Pilpres 14 Februari mendatang.

Menteri Pertahanan sekaligus calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto (Foto:apahabar.com/dianfinka)

apahabar.com, JAKARTA - Calon presiden (capres) 02 Prabowo Subianto menargetkan kemenangannya 85 persen di Provinsi Jambi dalam Pilpres 14 Februari mendatang.

Hal itu disampaikan Prabowo pada saat orasi politiknya acara silaturahim keluarga besar Pujakusuma di Jambi yang berlangsung di gedung Abadi Convention Center (ACC) Kota Jambi, Selasa (9/1).

Baca Juga: Bupati Tanah Bumbu Membelot ke Prabowo, PKB: Sudah Didisplinkan

Prabowo mengatakan pada 14 Februari mendatang seluruh warga negara akan menjalankan hak politiknya.Ia mengajak seluruh warga negara Indonesia termasuk di Jambi untuk meyakinkan membanjiri TPS untuk memilih nahkoda mereka untuk lima tahun ke depan.

"Rakyat Indonesia sekarang ini sudah pintar dan punya mata hati, perasaan dan kepekaan dalam memilih serta bisa menilai sendiri siapa yang membela bangsa ini sesungguhnya dan jangan mau dikendalikan dengan orang orang yang tidak jelas," ungkap Prabwo.

Baca Juga: Jubir Menhan Prabowo Pastikan Anggaran Pertahanan Tak Sampai Rp700 T

Prabowo juga menegaskan Indonesia adalah negara republik bukan kerajaan atau kumpulan orang kaya yang berkuasa. Tetapi Indonesia dengan sistem demokrasi sehingga kekuasaan ada di tangan rakyat, maka biar rakyat yang menentukannya.

Sebagai orang lama bersinggungan dengan masyarakat, Prabowo mengajak kaum petani, nelayan, anggota koperasi dan terakhir di Jambi ada kelompok pendukung Pujakusama, anak muda milenial maka optimistis di Provinsi Jambi bisa menang pada Pilpres mendatang.

"Saya yang orangnya tidak pernah malu-malu untuk meneruskan program terbaik dari pak Jokowi demi cinta tanah air dan rakyat Indonesia," kata Prabowo.

Baca Juga: Prabowo Sentil Anies 'Dia Pintar atau Goblok', Jubir AMIN Bilang Gini

Prabowo juga mengingatkan kepada masyarakat bahwa Indoensia adalah negara besar, negara terkaya ke-16 di dunia, maka harus dikelola dengan tepat dan untuk kesejahteraan rakyat.

"Kita tidak mau dijadikan budak di negeri sendiri, maka perjuangan kita bersama harus dilanjutkan dengan program kekayaan alam kita dinikmati seluruh rakyat Indonesia, dan kita tidak mau rakyat kita risau karena tidak bisa beli susu anaknya, tidak bersekolah dan susah mendapatkan pelayanan kesehatan," ujar Prabowo.

ia pun meminta kepada masyarakat Jambi agar mendukung pasangan Prabowo-Gibran untuk memenangkan kontestasi Pilpres 2024. Karena masyarakat Jambi menjadi bagian dari negeri yang kaya akan sumber daya alam.

"Maka itu khusus Jambi saya targetkan pada Pilpres nanti Prabowo-Gibran menang 85 persen, sehingga nantinya kekayaan sumber daya alam Provinsi Jambi harus dinikmati langsung oleh warga Jambi sendiri sehingga bisa mewujudkan Indonesia Emas," ungkapnya.

Baca Juga: Anies Serang Prabowo Soal Kesejahteraan TNI, Begini Kata Pengamat

Sementara itu Ketua Tidar Jambi Rengga Patria mengatakan, dirinya sebagai garda terdepan anak muda Partai Gerindra siap memenangkan pasangan capres dan cawapres nomor urut 2 Prabowo-Gibran pada Pilpres 14 Februari mendatang.

"Kami anak muda milenial Provinsi Jambi siap meraih suara dan memenangkan pasangan capres-cawapres Prabowo-Gibran di Pilpres mendatang sesuai yang ditargetkan pak Prabowo meraih suara 85 persen," tukasnya.