Cakeppp, 2 Event Banyuwangi Masuk Agenda Nasional 2023

Dua event garapan Pemerintah Banyuwangi secara resmi masuk dalam agenda nasional tahunan. Keduanya: Gandrung Sewu dan Banyuwangi Ethno Carnival (BEC). 

Banyuwangi Ethno Carnival 2022 masuk dalam agenda tahunan nasional. apahabar.com/Abdul

apahabar.com, BANYUWANGI - Dua event garapan Pemerintah Banyuwangi secara resmi masuk dalam agenda nasional tahunan. Keduanya: Gandrung Sewu dan Banyuwangi Ethno Carnival (BEC). 

Nangkring di Karisma Event Nusantara 2023, kedua agenda tersebut diluncurkan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno di Teater Keong Mas, Sabtu 28 Januari 2023 kemarin.

Bukan perkara mudah. Masuknya Gandrung Sewu dan BEC dalam Ken 2023 melalui proses kurasi dari 291 even yang diusulkan di seluruh Indonesia.

Baca Juga: ASN Banyuwangi Jadi yang Pertama Terima Vaksin Booster Dosis Kedua

Tak disangka, dari ratusan even tersebut dua event kabupaten ujung timur Pulau Jawa masuk dalam kalender nasional tahun 2023.

Terdapat lima bidang penilaian KEN. Yaitu, Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Inovasi dan Kreativitas, Manajemen Event, Strategi Komunikasi, Pengembangan Bisnis dan Pemasaran.

Bupati Ipuk Fiestiandani mengucapkan terima kasih pada Kemenparekraf yang telah memilih Gandrung Sewu dan BEC masuk dalam rangkaian KEN 2023.

"Alhamdulillah, pariwisata Banyuwangi terus mendapat dukungan dari pusat," ujar Ipuk Fiestiandani, Rabu (1/2).

Baca Juga: Pulang Kerja, Wanita di Banyuwangi Temukan Saudara Tewas Gantung Diri

Dipilihnya Gandrung Sewu dan BEC ke dalam kalender nasional tentunya menjadi pemicu semangat Pemerintah Banyuwangi untuk terus melestarikan seni dan budaya. 

"Kami akan terus berupaya mengembangkan seni dan budaya menjadi atraksi yang menarik," kata ipuk pada apahabar.com.

Ipuk berkata dipilihnya dua even besar Banyuwangi tersebut selain menaikkan pamor pariwisata Kabupaten The Sunrise of Java, KEN akan mendorong kebangkitan ekonomi daerah.

“Ini yang terpenting. Event-event yang kami gelar dapat memberikan manfaat bagi perekonomian masyarakat," pungkasnya