Tak Berkategori

Bupati HSS Beri Pembinaan dan Pengarahan ASN

apahabar.com, KANDANGAN – Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H Achmad Fikry melakukan pembinaan sekaligus pengarahan kepada…

Oleh Syarif
Bupati HSS saat melakukan pengarahan kepada pejabat struktural di lingkup Inspektorat Daerah Kabupaten HSS. Foto-Humas Pemkab HSS

apahabar.com, KANDANGAN – Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H Achmad Fikry melakukan pembinaan sekaligus pengarahan kepada pejabat struktural di lingkup Inspektorat Daerah Kabupaten, Senin (22/3).

Turut mendampingi kegiatan tersebut, Sekretaris Daerah Kabupaten HSS H Muhammad Noor dan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia HSS H Zulkipli.

Bupati HSS mengatakan bahwa agenda tersebut sudah cukup lama direncanakan namun terkendala pandemi Covid-19.

“Ini bagi saya sudah biasa mulai dari periode pertama juga seperti ini, kadang saya jadi pembina apel di satu instansi dan saya menyampaikan program-program pemerintah tapi karena Covid setahun tertunda dan kita mulai hari ini secara terbatas,” ungkap Bupati.

Bupati menyampaikan berbagai program khususnya RPJMD dan berharap kepada Inspektorat melakukan pengawalan terhadap pencapaian RPJMD dan saling menguatkan kebersamaan sesama ASN untuk bisa bekerja lebih baik lagi ke depannya.

“InsyaAllah besok kita akan lanjut lagi dan ini dilakukan dalam upaya pembinaan karena saya sebagai pejabat pembina kepegawaian di daerah punya kewajiban,” tambah H Achmad Fikry.

Dalam kegiatan tersebut Sekda juga diajak, karena merupakan Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah.

“Siapa tahu pas berdiskusi ada yang berkaitan dengan anggaran langsung bisa direspon pak Sekda dan saya juga bawa Kepala Badan Kepegawaian karena berkaitan dengan pelayanan karena siapa tau ada pelayanan kepegawaian yang harus diperbaiki,” imbuhnya.

Bupati juga mengatakan akan berkeliling lagi ke kantor-kantor lainnya tapi akan diprioritaskan kantor-kantor yang meliliki ruangan pertemuan dan bagi kantor yang tidak memiliki ruangan pertemuan akan dilaksanakan secara daring.