Pemilu 2024

Buka Sidang Paripurna, Bamsoet Minta Rakyat untuk Tertib di Pemilu

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo (Bamsoet) mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk menjalani Pemilu 2024 secara adil dan tertib.

Bamsoet buka sambutan Sidang Tahunan MPR/DPR. (Foto: DPR.RI)

apahabar.com, JAKARTA - Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo (Bamsoet) mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk menjalani Pemilu 2024 secara adil dan tertib.

"Mari kita sambut pemilihan umum 2024 untuk mewujudkan demokrasi konstitusional dengan tetap menjaga persatuan dan kesatuan bangsa," kata Bamsoet di Gedung DPR, Rabu (16/8).

Bamsoet berharap Pemilu dapat menjadi sarana kontestasi guna menjaring putra-putri terbaik bangsa yang nanti akan duduk di kursi legislatif dan eksekutif, baik di tingkat kabupaten/kota, provinsi, maupun nasional.

"Kita berharap, siapapun nantinya yang terpilih hendaknya meneruskan tongkat estafet pembangunan nasional, konsisten untuk mengambil langkah-langkah positif, dan melanjutkan apa yang telah dimulai oleh para pemimpin sebelumnya," tukas Bamsoet.

Baca Juga: Bamsoet Minta MPR Jadi Lembaga Tertinggi Negara

Sebagaimana prinsip negara hukum, para pemimpin, penyelenggara negara, dan seluruh warga negara harus menjadikan hukum sebagai landasan dan pedoman dalam menjalankan dan menjalani kehidupan berbangsa dan bernegara.

"Hukum dibentuk dan dilaksanakan untuk mewujudkan keadilan, kepastian, dan kemanfaatan bagi seluruh warga negara," tuturnya.

Baca Juga: Pantun Burung Perkutut Bamsoet, Buka Sidang MPR-DPR

Ia juga meminta kepada semua pemimpin agar fokus pada tanggung jawab untuk keberlanjutan kepemimpinan yang mendorong kemajuan demokrasi dan pembangunan ke depan sesuai peraturan undang-undang.

"Karena itu, sudah selayaknya seluruh pemimpin
partai politik dan juga para pemimpin dan tokoh bangsa untuk ikut mengambil tanggung jawab dalam mempersiapkan keberlanjutan kepemimpinan nasional dengan mendasarkan prinsip negara demokrasi berdasarkan hukum," pungkasnya.