Sport

BRI Liga 1: Torres Cetak Dwigol, Borneo FC Beri Tira Persikabo Hattrick Kekalahan

apahabar.com, DENPASAR – Dwigol Francisco Torres membawa Borneo FC mengalahkan Tira Persikabo dalam lanjutan BRI Liga…

Aksi Francisco Torres dalam pertandingan Borneo FC melawan Tira Persikabo di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Senin (7/2). Foto: Borneo FC Official

apahabar.com, DENPASAR – Dwigol Francisco Torres membawa Borneo FC mengalahkan Tira Persikabo dalam lanjutan BRI Liga 1, Senin (7/2).

Bermain di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Borneo FC berusaha langsung mengendalikan permainan.

Baru selepas menit 15, Tira Persikabo dapat keluar dari tekanan dan menghasilkan peluang pembuka lewat sepakan Ciro Alves.

Peluang itu dibalas Borneo di menit 21, ketika umpan Jonathan Bustos disundul Francisco Torres di kotak penalti. Namun bola dapat ditepis kiper Diky Indrayana dan hanya menghasilkan corner.

Namun 4 menit berselang, Francisco Torres tidak lagi luput membidik sasaran. Menerima umpan Fajar Fathrrahman, Torres melepaskan tendangan di depan gawang yang tak terkawal.

Memasuki babak kedua, Tira Persikabo mendapatkan peluang lebih dulu melalui Ramadhan Sanantha. Hanya penyelesaian akhir Ramadhan masih sedikit melenceng.

Justru Borneo dapat menggandakan keunggulan di menit 59. Kembali Francisco Tores yang mencatatkan nama di papan skor.

Mendapatkan umpan Jonathan Bustos, Torres langsung melepas sepakan ke gawang dan bola masih dapat diblok Diky Indrayana.

Namun bola rebound bergerak mendekati Torres dan kembali dihujamkan ke gawang. Diky yang sudah mati langkah, tak lagi kuasa menahan kebobolan.

Gol tersebut menjadi yang terakhir dalam pertandingan, kendati Borneo memiliki peluang lain dari Jonathan Bustos.

Kemenangan tersebut membawa Borneo FC ke peringkat keenam dengan 34 poin. Namun Pesut Etam masih tertinggal 10 poin dari Persib Bandung di urutan kelima.

Sementara Tira Persikabo yang telah menerima hattrick kekalahan, mulai menjauh dari jajaran sepuluh besar, karena baru membukukan 23 poin.