Breaking! Truk vs Minibus Adu Kuat di Jalan Alternatif KM 171 Tanah Bumbu

Kecelakaan terjadi di Jalan Alternatif KM 171 Kecamatan Satui Kabupaten Tanah Bumbu, Rabu, (30/8) malam.

Kecelakaan di jalan alternatif KM 171 Satui Tanah Bumbu. Foto-scvideo

apahabar.com, BATULICIN - Kecelakaan lalulintas terjadi di Jalan Alternatif KM 171, Kecamatan Satui, Kabupaten Tanah Bumbu, Rabu (30/8/2023) malam.

Peristiwa tersebut mengakibatkan jalan satu-satunya yang bisa dilantasi dari Batulicin-Banjarmasin maupun sebaliknya macet total.

Kapolres Tanah Bumbu, AKBP Tri Hambodo, melalui Kasat Lantas, AKP Guntur Setyo Pambudi, melalui sambungan telepon kepada apahabar.com membenarkan peristiwa tersebut.

"Iya benar, ada kecelakaan di jalan alternatif kilometer 171 Kecamatan Satui. Jalan sementara tidak bisa dilewati alias macet total," ujar AKP Guntur.

Informasi dihimpun, kecelakaan melibatkan truk dan mobil minibus yang sama-sama melintas di jalan tersebut.

"Mobil yang mengalami kecelakaan. Namun kita belum bisa memastikan ada berapa buah dan kronologisnya. Petugas masih di lapangan," ujarnya.

Mengenai korban kecelakaan, ia menuturkan sementara informasinya tidak ada korban jiwa.

"Info yang kami dapat tidak ada yang meninggal. Namun kita akan tetap pastikan kondisi di lapangan," tukasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Tanah Bumbu, H Setia Budi, juga membenarkan kejadian kecelakaan tersebut.

"Ya, untuk sementara masih didata laporan dari personil kami LLAJ di lapangan," pungkasnya.

Sejak jalan nasional KM 171 putus akibat longsor, lokasi kecelakaan malam ini merupakan akses satu-satunya warga dari dan menuju Kotabaru-Banjarmasin atau sebaliknya.

Baca Juga: Menteri PUPR Janji Perbaiki Jalan Km 171 Satui, Anang Rosadi: Jangan Omdo!

Baca Juga: Soal Jalan Longsor di Kilometer 171 Tanah Bumbu, Kementerian ESDM Lakukan Kajian Teknis