Kalsel

BREAKING! Polisi Tangkap 2 Narapidana Kabur dari Rutan Kandangan

apahabar.com, BANJARMASIN – Sempat kabur, dua dari empat narapidana Rumah tahanan (Rutan) Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai…

Dua dari empat tahanan yang kabur dari Rutan Kandangan, Kabupaten HSS, Selasa (2/3) sore. Foto ilustrasi: Ist

apahabar.com, BANJARMASIN – Sempat kabur, dua dari empat narapidana Rumah tahanan (Rutan) Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) berhasil diamankan, Selasa (2/3) sore.

Pagi tadi, aksi melarikan diri keempatnya dengan cara memanjat dinding tembok rutan menggunakan sarung membuat heboh warga sekitar rutan. Tepatnya saat salat zuhur.

Sejumlah warga setempat melihat keempatnya menuju Terminal Kota Kandangan. Salah seorang di antaranya tampak berjalan pincang.

Baca selengkapnya di halaman selanjutnya;

Detik-Detik Kaburnya 4 Napi Kandangan, Jebol Teralis hingga Panjat Genteng

Kepala Sub Bagian Humas, RB dan TI, Kemenkumham Kalsel, Eko Sulistiyono membenarkan kejadian tersebut.

“Memang benar ada kejadian tersebut. Masih dilakukan upaya-upaya penangkapan,” ujar Eko saat dihubungi via telepon, siang tadi.

Kendati demikian, Eko tak bisa memberikan informasi lebih lantaran belum mendapat mandat pimpinan untuk menyampaikan ke publik kronologis pasti kaburnya empat tahanan.

“Arahan Kakanwil saya tak bisa memberikan tanggapan. Tapi ke pejabat yang didisposisi. Pejabat yang terkait masih menunggu kepala Rutan Kandangan. Tadi sudah saya konfirmasi jadi mohon maaf,” jelasnya.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Kalsel, Kombes Pol Moch Rifa’i memastikan pihaknya langsung melakukan pengejaran terhadap para napi yang kabur.

“Diminta enggak diminta kita pasti melakukan pengejaran,” kata Rifa’i dihubungi terpisah.

Terkait informasi sudah dua napi yang berhasil ditangkap kembali, Rifa’i masih belum bisa memastikannya.

“Saya cek dulu ya, belum ada info dari Kandangan,” pungkas Rifa’i.

Namun menjelang sore, apahabar.com mendapat konfirmasi terkait penangkapan para napi.

“Pukul 12.30 ada pelarian 4 orang. Alhamdulillah dua sudah tertangkap kembali,” ujar Plt Kepala Divisi Permasyarakatan, Kemenkumham Kalsel, Sudirman Jaya, Selasa (3/3) sore.

Pendalaman media ini, empat napi yang kabur merupakan tahanan kasus pencurian kendaraan bermotor. Mereka berempat bernama Syarifudin, Sandi, Dino, dan Safrudin.

“Walaupun sudah tertangkap kembali bukan berarti masalah selesai. Insyaallah besok kami berangkat ke Kandangan,” jelasnya.

============
CATATAN: Atas klarifikasi dari Kemenkumham Kalsel, redaksi mengubah isi berita terkait jumlah napi yang ditangkap, dari empat menjadi dua. Kekeliruan telah diperbaiki.