Cuaca Hari Ini

BMKG: Sejumlah Wilayah Indonesia Diguyur Hujan Siang Ini

BMKG memprediksi hujan akan melanda sejumlah kota di Indonesia pada siang hingga malam nanti.

Jakarta akan diguyur hujan mulai Kamis siang. Foto: NU Online.

apahabar.com, JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi cuaca berawan akan dialami sebagian besar kota di Indonesia pada Kamis (30/3).

Berdasarkan rilis resminya, BMKG memprakirakan sejumlah kota besar di Indonesia seperti Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Palembang dan Medan memiliki cuaca berawan pada Kamis pagi.

Hanya kota Makassar yang akan diguyur hujan pada pagi hari, sehingga BMKG mengimbau agar masyarakat di wilayah tersebut menyiapkan kelengkapan hujan saat melakukan aktivitas pagi.

Baca Juga: Hujan-Angin Kencang, Pohon Bertumbangan di Jakarta Timur

Memasuki siang hari, sejumlah kota besar akan diguyur hujan dengan intensitas sedang seperti di Jakarta, Bandung, Makassar, Palembang, dan juga Medan. Sementara cuaca Surabaya akan lebih bersahabat karena langitnya cerah berawan.

Pada malam hari, hujan akan terus berlanjut di dua kota besar di Indonesia yakni Makassar dan juga Semarang. Untuk kota-kota lainnya seperti Jakarta, Bandung, Medan, Surabaya dan Palembang diprediksi berawan.

Berlanjut ke Jumat (31/3) dini hari, cuaca di kota-kota besar tersebut didominasi dengan cuaca berawan. Kendati demikian, kota Palembang dan juga Makassar diprediksi akan turun hujan dengan intensitas ringan.

Baca Juga: Hujan Deras Sejak Sore, Karawang Dikelilingi Banjir

Menurut BMKG, rata-rata suhu di wilayah kota besar di Indonesia mencapai 24 derajat Celsius. Jakarta memiliki tingkat suhu 24-29, Bandung, 19-27, Semarang 24-31, Surabaya 24-31, Makassar 25-31, Palembang 24-32 dan Medan memiliki suhu 22-30 Celsius.

Kelembaban di setiap wilayah memiliki rata-rata mencapai 70 persen. Jakarta diprediksi 80-95, Bandung 65-95, Semarang 60-95, Surabaya 70-95, Makassar 75-95, Palembang 60-100 dan Medan 70-100 persen.