Pertemuan Megawati-Mahfud

Bisik-Bisik Megawati Pada Mahfud: Tegakan Konstitusi!

Momentum kontroversial terjadi dalam pernikahan cucu Ketua Umum PDIP, Minggu (2/7) tadi. Megawati membisiki Mahfud MD.

Mahfud MD menanggapi terkait bocornya keputusan MK. (Foto: apahabar.com/Aditama)

apahabar.com, JAKARTA - Momentum kontroversial terjadi dalam pernikahan cucu Ketua Umum PDIP, Minggu (2/7) tadi. Megawati membisiki Mahfud MD.

Mahfud lantas memberikan bocoran. Bahwa dirinya berbicara banyak hal tentang negara. Tapi tak ada pembahasan Pemilu 2024. Apalagi soal bakal calon wakil presiden Ganjar Pranowo.

"Banyak masalah-masalah penting kenegaraan, tetapi tidak bisa disampaikan di sini dalam waktu pendek itu diceritakan panjang," ujar Menkopolhukam itu di Gedung DPR, Selasa (4/7) siang.

Adapun Megawati berpesan untuk menegakkan konstitusi di negara Indonesia dan HAM namun tidak ada pembahasan soal cawapres.

Baca Juga: Megawati Perintahkan Ganjar Lanjutkan Program Jokowi

"Nggak ada bicara soal pilpres. Yang kami bicara tentang HAM itu. Ya, selenggarakan negara ini dengan baik, gitu pesannya, secara konstitusional tegakkan konstitusi kalau negara ingin maju, itu pesan Bu Mega," tuturnya.

Di saat yang sama, Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat mengaku tak heran kala Megawati berbisik kepada Mahfud. Keduanya memang dekat.

"Bisik-bisik? Lah beliau kan akrab, inget ya, Pak Mahfud Md itu sebelumnya kan sama-sama dengan Bu Mega di BPIP. Jadi hubungannya juga akrab sekali," imbuhnya.

Kata dia, jangan salah paham dengan interaksi itu. Karena, wajar-wajar saja.

"Jangan ditafsirkan macam-macam soal bisik-bisik itu," tandasnya.