Sport

Bikin Covington Mandi Darah, Kamaru Usman Pertahankan Sabuk Juara Welter UFC

apahabar.com, NEW YORK – Dalam pertarungan yang dipenuhi banyak darah, Kamaru Usman mengalahkan Colby Covington guna…

Kamaru Usman memburu Colby Covington dengan pukulan dalam pertemuan di UFC 268 yang berlangsung di Madison Square Garden, Amerika Serikat, Minggu (7/11). Foto: Tempo

apahabar.com, NEW YORK – Dalam pertarungan yang dipenuhi banyak darah, Kamaru Usman mengalahkan Colby Covington guna mempertahankan sabuk juara kelas welter Ultimate Fighting Championship (UFC).

Tampil terakhir dalam UFC 268 di Madison Square Garden, Minggu (7/11), duel Kamaru Usman dengan Colby Covington berlangsung selama lima ronde.

Kamaru Usman yang mengandalkan hook kiri, mampu membuat Colby dua kali mencium kanvas, setelah terkena pukulan di ronde ketiga.

Colby Covington bangkit di dua ronde terakhir. Tepatnya di akhir ronde keempat, pukulan jarak dekat Si Tukang Kisruh membikin Usman goyah.

Lantas Kamaru Usman bangkit di ronde kelima dan akhirnya mengakhiri duel dengan menang angka mutlak atau unanimous decisions 48-47, 48-47 dan 49-46.

Namun demikian, wajah Colby bercucuran darah segar akibat terkena serangkaian pukulan The Nigerian Nightmare.

Ini adalah keberhasilan kelima Kamaru Usman mempertahankan sabuk juara kelas welter UFC, sekaligus mempertegas dominasi atas Colby Covington menjadi 2-0.

Dalam pertemuan pertama di UFC 235 yang terjadi dua tahun lalu, Kamaru Usman juga berhasil menumbangkan Covington via TKO di ronde kelima.

Kemenangan atas Covington juga memperbesar rekor tak terkalahkan Kamaru Usman di UFC menjadi 15 pertarungan beruntun.

Dalam pertarungan lain di UFC 268, Justin Gaethje mengalahkan Michael Chandler dengan kemenangan 29-28, 29-28 dan 30-27.

Hasil itu membuat langkah Justin Gaethje semakin mulus untuk menjadi juara. Petarung berjuluk The Highlight ini tinggal menunggu duel juara bertahan Charles Oliveira versus Dustin Poirier.

Justin Gaethje sendiri mampu mendominasi Michael Chandler. Permainan atas dengan serangan kombinasi, calf kick dan pukulan satu dua membikin Chandler mandi darah.

Kemudian partai Rose Namajunas melawan Weili Zhang tidak kalah seru. Berduel dalam tajuk rematch, Rose sanggup mempertahankan sabuk juara kelas strawweight wanita.

Rose Namajunas tampil baik dan mampu bertahan dari permainan gulat Weili Zhang. Zhang pun beberapa kali nyaris mengunci leher Rose, sebelum kalah 47-48, 48-47 dan 46-49.