Bertemu Kapolres Tanah Laut, Warga Sungai Riam Keluhkan Pencurian Buah Sawit

Persoalan keamanan menjadi salah satu keluhan perwakilan masyarakat Desa Sungai Riam, ketika bertemu Kapolres Tanah Laut AKBP Rofikoh Yunianto.

Kapolres Tanah Laut AKBP Rofikoh Yunianto menerima curhatan puluhan warga Sungai Riam: Foto Humas Polres Tala

apahabar.com, PELAIHARI - Persoalan keamanan menjadi salah satu keluhan perwakilan masyarakat Desa Sungai Riam, ketika bertemu Kapolres Tanah Laut AKBP Rofikoh Yunianto.

Pertemuan kepala desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda tersebut terjadi dalam Jumat Curhat di Desa Sungai Riam, Kecamatan Pelaihari, Jumat (11/1) pagi.

Beragam persoalan pun disampaikan warga. Mulai dari kerusakan bangunan SDN Sungai Riam 2 akibat angin kencang, peningkatan pencurian buah kelapa sawit, penyetruman ikan, pelayanan SIM dan Samsat, hingga cara mendaftar masuk polisi.

Menjawab keluhan warga, Rofikoh Yunianto berjanji akan membangun WC umum, dan menyumbangkan bahan bangunan untuk perbaikan SDN Sungai Riam 2 berupa 25 lembar sseng dan kayu.

Terkait pencurian buah kelapa sawit, Polres Tanah Laut akan mendata seluruh petani sawit dan pengepul, "Segera kami akan membantu dan menindaklanjuti keluhan tersebut," tegas Kapolres.

"Di sisi lain, kami juga berharap masyarakat tetap bergandengan tangan dengan TNI/Polri maupun unsur stakeholder lain guna memperkuat situasi kamtibmas di Desa Sungai Riam,” imbuhnya.

Selain menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, Rofikoh juga mempersilakan masyarakat menyampaikan persoalan keamanan yang belum selesai ke nomor telepon pribadi.