tanah bumbu

Bertambah 43 Orang, Covid-19 di Tanbu Tembus 1.564 Kasus

apahabar.com, BATULICIN – Perkembangan kasus konfirmasi Covid-19 di Tanah Bumbu masih dalam taraf mengkhawatirkan. Berdasarkan update…

Grafik sebaran Covid-19 di Tanah Bumbu yang telah mencapai 1.564 kasus konfirmasi. Foto-Istimewa

apahabar.com, BATULICIN – Perkembangan kasus konfirmasi Covid-19 di Tanah Bumbu masih dalam taraf mengkhawatirkan.

Berdasarkan update terakhir, Rabu (3/2), terdapat penambahan kasus sebanyak 43 orang dan hanya 5 pasien yang baru sembuh.

Dengan demikian, konfirmasi positif Covid-19 di Bumi Bersujud mencapai 1.564 kasus. Rinciannya adalah kasus aktif 129 orang, pasien 1.399 orang, dan meninggal dunia 36 orang.

Dari 129 kasus aktif, 29 pasien di antaranya berasal dari Kecamatan Angsana. Kemudian Kusan Hulu 27 pasien, Simpang Empat 25 pasien dan Sungai Loban 15 orang.

Selanjutnya Batulicin 14 pasien, Satui dan Kusan Hilir 8 pasien, Karang Bintang 2 pasien dan Mantewe 1 pasien.

“Seiring situasi kasus aktif di Tanbu, kami mengingatkan lagi kepada masyarakat agar tetap waspada dan bekerja sama menekan penyebaran Covid-19,” ungkap Ardiansyah, Koordinator Humas Satgas Penanganan Covid-19 Tanbu.

“Tetap mengenakan masker dan tidak keluar rumah kecuali penting. Juga selalu menjalankan pola hidup bersih dan sehat,” pungkasnya.