Tak Berkategori

Baru Tayang, Film Makmum 2 Nyaris Tembus 300 Ribu Penonton

apahabar.com, JAKARTA – Pencapaian apik diraih film Makmum 2 yang berhasil meraih 300 ribu penonton, meski…

Pencapaian apik diraih film Makmum 2 yang berhasil meraih 300 ribu penonton, meski baru tayang empat hari di bioskop. Foto-net

apahabar.com, JAKARTA – Pencapaian apik diraih film Makmum 2 yang berhasil meraih 300 ribu penonton, meski baru tayang empat hari di bioskop.

Film Makmum 2 ini merupakan sekuel kedua dari kisah Rini (Titi Kamal) yang dihantui oleh hantu makmum dalam Makmum (2019).

Disutradarai Hadrah Daeng Ratu, Makmum diangkat dari film pendek karya Riza Pahlevi. Film ini pun sempat mendapat penghargaan Muri sebagai film Indonesia pertama terlaris di Malaysia.

Sementara pencapaian Makmum 2 tampaknya akan mengikuti kesuksesan sekuel pertama. Faktanya hanya dalam empat hari, sudah terjual 220.000 tiket.

“Jujur sebenarnya sempat ragu untuk merilis film Makmum 2 di tengah kondisi pandemi Covid-19 dan varian omicron yang mulai merebak,” papar produser Makmum 2, Dheeraj Kalwani, seperti dilansir Detik, Rabu (5/1).

“Tapi kalau produser terus ragu, bagaimana bisa penonton kembali ke bioskop untuk nonton film Indonesia?” imbuhnya.

Hal yang kemudian membuat produser memiliki keyakinan dengan pencapaian Makmum 2 adalah kesetiaan penonton.

“Saya yakin film pendek ke film feature memiliki penonton setia. Dengan materi yang bagus dan berkualitas, masyarakat tidak ragu ke bioskop,” jelas Dheeraj.

“Terima kasih kepada penonton film Indonesia. Raihan ini sesuatu yang berharga untuk kami,” tambahnya.

Sementara Titi Kamal juga bahagia, karena film tersebut sudah memperlihatkan hasil yang cukup maksimal.

“Woww kabar baik hari ini!!! Terharu, rasanya seperti masa sebelum pandemi antusiasnya,” ungkap Titi Kamal melalui ungggahan dalam Instagram pribadi.

“Thanks to all team #MAKMUM2 atas kerja kerasnya!!! Dan tentu saja penonton Film MAKMUM 2, ditengah pandemi, merupakan kebanggaan tersendiri bisa ikut partisipasi membangkitkan perfilman Indonesia,” tandasnya.