Sport

Barito Boyong 22 Pemain ke Madura, Torres, Cassio dan Sackie Doe Juga

apahabar.com, SURABAYA – Berbeda dari tur laga away sebelumnya, kali ini Barito Putera memboyong 22 pemain…

Skuat Barito Putera saat TC di Bandung. Foto-Instagram

apahabar.com, SURABAYA - Berbeda dari tur laga away sebelumnya, kali ini Barito Putera memboyong 22 pemain saat bertandang ke markas Madura United di Stadion Gelora Ratu Pamelingan Pamekasan, Sabtu (14/09) besok. Ini merupakan laga pembuka Laskar Antasari di putaran kedua Shopee Liga 1 2019.

Biasanya Barito hanya membawa 20 pemain. Nah, menariknya dari daftar nama 22 pemain yang diboyong kemarin, terdapat sejumlah pemain baru direkrut. Mereka adalah Francisco Torres, Cassio Des Jesus, Sackie Teah Doe dan Fathulrahman.

"Mereka masih berkualitas, kita butuh kedalaman skuat. Artinya siapa pun yang bermain mampu memberi kontribusi lebih ke tim," kata Yunan kepada apahabar.com.

Seperti diketahui, keempatnya baru bergabung di jeda kompetisi atau selama Barito melakukan TC di Bandung selama satu pekan terakhir.

Selain keempat pemain itu, juga turut serta dalam rombongan gelandang asal Jepang, Kosuke Yamazaki Uchida. Selebihnya, merupakan pemain reguler yang biasa dimainkan.

Seperti pemain baru pulang membela Timnas Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022, Evan Dimas. Lalu, top skor sementara di tim, Rafael Silva. Samsul Arif, Gavin Kwan Adist dan kapten tim Rizky Pora. Singkatnya, Barito turun dengan kekuatan terbaiknya.

Dengan begitu, asisten pelatih Barito Yunan Helmi berharap dapat membalas kekalahan dipertemuan pertama dari Madura United.

Atau setidaknya, mampu mencuri poin di laga yang berlangsung pukul 16.30 Wita tersebut. "Yang pasti berusaha meraih poin di setiap laga, untuk keluar dari zona merah," tegas Yunan.

Seperti diketahui, Barito menyerah 0-1 dari Madura United. Pada laga yang berlangsung di Stadion 17 Mei Banjarmasin, satu gol itu lahir lewat Andik Vermansyah.

Hasil itu termasuk dalam 8 kekalahan yang telah diderita Barito selama putaran pertama berlangsung. Akibatnya, Barito masih belum bisa lolos dari ancaman degradasi.

Barito butuh banyak poin untuk dapat bertahan di Liga 1. Jika dihitung-hitung untuk dapat bertahan minimal mampu meraih 40 poin.

Saat ini, Rizky Pora dkk baru mengoleksi 15 poin dan berada di urutan 16. Posisinya dapat dikejar Persija yang terpaut hanya satu poin di bawah. Pasalnya juara bertahan Liga 1 tersebut masih menyisakan dua laga tunda.

Berikut 22 Pemain Barito ke Madura:

1. Adhitya Harlan
2. M Riyandi
3. Nazar Nurzaidi
4.Donny Monim
5.Rony Beroperay
6.Cassio De Yesus
7.Bayu Pradana
8.Kosuke Uchida
9.Rafael Silva
10. Samsul Arif Munif
11. Francisco Torres
12. Dandi Maulana
13. Rizky Pora
14. Ferdiansyah
15. Andri ibo
16. Ady Setiawan
17. Evan Dimas
18. Gavin Kwan Adsid
19. Yakob Sayuri
20. Paulo Sitanggang
21. Fathul Rahman
22. Sackie Teah Doe

Baca Juga: Resmi ke Barito, Sackie Teah Doe Pasang Target

Baca Juga: Dua Mantan Kembali Dipinang, Target Barito Bertahan di Liga 1

Baca Juga: PB Djarum Pamit, Ini Komentar Mohammad Ahsan

Baca Juga: Curhat Mantan untuk Barito Putera

Reporter: Fathurrahman
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin