Sport

Barito Bakal Pindah Mess ke Banjarbaru

apahabar.com, MARTAPURA – Ada yang menarik usai kemenangan Barito Putera atas Persib Bandung, 1-0, Minggu (4/8)…

Manajer Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman kepada awak media di mess baru. Foto-apahabar.com/Fathurrahman

apahabar.com, MARTAPURA – Ada yang menarik usai kemenangan Barito Putera atas Persib Bandung, 1-0, Minggu (4/8) malam lalu. Sepulang dari Stadion Demang Lehman, Martapura, seluruh tim dikumpulkan manajer Hasnuryadi Sulaiman di Banjarbaru.

Tepatnya di samping rumah pribadi Wakil Gubernur Kalsel, H Rudy Resnawan. Di sana, rencana akan dijadikan mess Barito Putera.

Seluruh pemain, tim pelatih, dan oficial mampir di sana untuk melakukan syukuran dan selamat terkait rencana manajemen memindah tempat tinggal seluruh pemain.

Wajar jika manajemen pindah mess, karena mess yang lama di Komplek Bunyamin Km 6, terlalu jauh jaraknya dengan Stadion Demang Lehman.

Selain pertimbangan jarak, manajemen juga memikirkan kondisi fisik pemain karena latihan akan lebih banyak digelar di Banjarbaru atau Martapura.

Apalagi, untuk waktu lama. Setidaknya 3 tahun selama Stadion 17 Mei Banjarmasin direnovasi, Barito akan menggunakan Stadion Demang Lehman Martapura sebagai markasnya.

Hasnur kepada media, sengaja mengumpulkan pemain, tim pelatih dan oficial malam itu untuk menggelar syukuran dan selamat mess baru.

“Dua-duanya ya. Kita memang selalu bersyukur apabila kita diberi hasil apapun. Tapi karena kita secepatnya ingin menempati mess ini. Tadi juga bersama Pak Wakil Gubernur Kalsel Pak H Resnawan kita di sini sama-sama baca doa. Semoga tempat ini aman, nyaman dan diberi keberuntungan kepada Barito,” ucap Hasnur.

Meski demikian, Hasnur belum bisa memastikan apakah selama 3 tahun ke depan di mess ini. “Saya belum memastikan, mungkin tempat bagus tapi belum tentu cocok. Biarlah pemain yang memutuskannya,” lanjutnya.

Ia berharap tempat itu dapat membuat pemain betah sehingga bisa jadi dipermanenkan.

Belum diketahui kapan pastinya pemain akan pindah. Namun Hasnur mengungkapkan akan melakukan secepatnya.

Selama ini mess lama yang cukup strategis. Karena tidak jauh dari Bandara Syamsudin Noor dan 17 Mei Banjarmasin.

Baca Juga: Hasnur: Kemenangan dari Persib Jadi Motivasi Barito Bangkit

Baca Juga: Gol Perdana Ady Bawa Barito Tekuk Persib

Baca Juga: Layangkan Protes ke Komdis, Frans Soroti Kinerja Wasit Laga Martapura FC vs Persiba

Reporter: Fathurrahman
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin