Kalsel

Bapas Batulicin Gelar Pelatihan Kemandirian Bagi Warga Binaan

apahabar.com, BATULICIN – Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Batulicin bekerja sama dengan Balai Latihan Kerja (BLK)…

Warga binaan Bapas Kelas II Batulicin mengikuti palatihan kemandirian. Foto: Istimewa

apahabar.com, BATULICIN – Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Batulicin bekerja sama dengan Balai Latihan Kerja (BLK) Tanah Bumbu menggelar pelatihan kemandirian.

Pelatihan kemandirian tersebut diperuntukkan bagi klien Bapas Batulicin dalam bidang perbengkelan dan otomotif.

“Kegiatan ini adalah untuk membina atau memberikan keterampilan kepada warga binaan,” ungkap Kepala Balai Pemasyarakatan Kelas II Batulicin, Rachmat Arief, Selasa (16/3).

Rachmat Arief mengatakan keterampilan itu agar ketika warga binaan keluar dari Bapas mempunyai serta memiliki kemampuan dan dapat dikembangkan serta dapat memenuhi kebutuhan mereka serta tidak mengulangi kesalahan.

Kegiatan pelatihan tersebut juga untuk memberikan kesempatan kepada warga binaan agar mendapatkan sesuatu pekerjaan atau kemampuan dalam bidang perbengkelan atau otomotif.

Pemkab Tanah Bumbu mengapresiasi kegiatan pelatihan kemandirian yang digelar Bapas Batulicin bekerja sama dengan BLK Tanah Bumbu.

“Program pelatihan kemandirian ini merupakan langkah konkret dalam membantu perekonomiam klien di masa sulit, mengingat persoalan utama para narapidana yang menjalani reintegrasi adalah mendapatkan pekerjaan,” ujar Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan, Andi Aminuddin, saat membuka acara.

Diketahui puluhan klien atau warga binaan Bapas Batulicin yang mengikuti pelatihan tersebut.