Nasional

Banten Diguncang Gempa Magnitudo 5,5

apahabar.com, BANJARMASIN – Gempa bumi berkekuatan Magnitudo 5,5 mengguncang wilayah Banten, tepatnya 71 Kilometer barat daya…

Gempa bumi Banten. Foto-Sc BMKG

apahabar.com, BANJARMASIN – Gempa bumi berkekuatan Magnitudo 5,5 mengguncang wilayah Banten, tepatnya 71 Kilometer barat daya Bayah-Banten pada Jumat (4/2) sekira pukul 17:10 WIB.

BMKG menyebut gempa itu berada di kedalaman 10 Kilometer dan tidak berpotensi tsunami.

“Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang akan terjadi,” tulis BMKG di laman resmi mereka.

Sementara itu, dilansir Detikcom, guncangan gempa terasa di Jakarta. Gempa disebut terasa kuat di gedung tinggi di Jakarta Selatan.