Bank Kalsel

Bank Kalsel Ikut Meriahkan Hari Jadi Angkasa Pura

apahabar.com, BANJARMASIN – Peran Bank Kalsel untuk membantu pembangunan dan mendukung kemajuan daerah memang tak perlu…

 Perayaan HUT PT. Angkasa Pura I di Kantor Cabang Bandar Udara Syamsudin Noor Banjarmasin. Foto-Istimewa

apahabar.com, BANJARMASIN – Peran Bank Kalsel untuk membantu pembangunan dan mendukung kemajuan daerah memang tak perlu ditanyakan lagi.

Cakupannya pun luas, dari mendukung program pemerintah hingga memberikan kontribusi besar kepada pihak swasta.

Pada peringatan HUT ke-56 PT. Angkasa Pura I yang dilaksanakan pada 23 Februari kemarin, misalnya, Bank Kalsel turut ambil bagian mendukung acara tersebut.

Perayaan HUT PT. Angkasa Pura I di Kantor Cabang Bandar Udara Syamsudin Noor Banjarmasin dihadiri oleh Direktur Operasional, Ahmad Fatrya Putra, dewan komisaris, direksi, dan para pegawai Bank Kalsel.

General Manager Bandara Syamsudin Noor, Indah Preastuty, menyampaikan sesuai tema yang diusung yakni “Growing Through Innovation” bandara internasional itu diharapkan dapat membawa banyak perubahan bagi para pengguna jasa bandara.

“Didukung dengan mayoritas SDM di Bandara Syamsudin Noor yang merupakan generasi milenial, sehingga terbuka dengan ide-ide dan inovasi baru,” pungkasnya.

Baca Juga:Sebar Manfaat, UPZ Bank Kalsel Bantu Pembangunan Langgar di HSS

Baca Juga:Buruan Daftar! Bank Kalsel Gelar Event DIGIRUN 10K Berhadiah Belasan Juta

Reporter: Rizal Khalqi
Editor: Puja Mandela