Banjarbaru Sabet Penghargaan Kota Sehat Kategori Wistara Tingkat Provinsi Kalsel

Kota Banjarbaru meraih penghargaan sebagai Kota Sehat tingkat Provinsi Kalimantan Selatan dengan kategori Wistara, yang merupakan level tertinggi

Perwakilan Pemkot Banjarbaru menerima penghargaan Kota Sehat tingkat provinsi Kalsel. Foto: Istimewa

bakabar.com, BANJARBARU - Banjarbaru meraih penghargaan sebagai Kota Sehat tingkat Provinsi Kalimantan Selatan dalam kategori Wistara yang merupakan level tertinggi.

Penghargaan diserahkan langsung oleh Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Selatan, Muhammad Syarifuddin, Sabtu, (22/11).

Syarifuddin menyampaikan apresiasinya atas komitmen kuat Banjarbaru dalam membangun lingkungan yang sehat dan nyaman bagi seluruh masyarakat.

Disampaikannya bahwa penghargaan Kota Sehat kategori Wistara yang diraih Banjarbaru hari ini adalah bukti nyata bahwa pemerintah daerah bersama masyarakat mampu membangun lingkungan yang sehat, tertata, dan berkelanjutan.

“Kami mengapresiasi upaya dan kerja keras seluruh pihak yang terlibat. Semoga prestasi ini dapat terus dipertahankan dan menjadi motivasi bagi daerah lain di Kalsel untuk semakin meningkatkan kualitas hidup masyarakatnya,” papar Syarifuddin.

Dalam program Kota Sehat, terdapat tiga tingkatan penghargaan. Dimulai dari Padapa untuk daerah yang telah mencapai tahap pemantapan dan mengikuti penilaian minimal dua tatanan.

Kemudian Wiwerda untuk daerah yang memenuhi penilaian tiga hingga empat tatanan. Sedangkan Wistara diberikan kepada kota atau kabupaten yang telah memenuhi lebih dari lima tatanan.

Capaian kategori Wistara menegaskan bahwa Banjarbaru telah menjalankan berbagai tatanan penilaian dengan baik, mulai dari kesehatan lingkungan, permukiman, ketahanan pangan, sanitasi, hingga penguatan fasilitas pelayanan kesehatan.

Sementara Wali Kota Hj Erna Lisa Halaby menegaskan penghargaan tersebut menunjukkan komitmen kuat pemerintah daerah bersama masyarakat dalam mewujudkan lingkungan yang bersih, aman, nyaman, serta mendukung kualitas hidup warga.

“Kategori Wistara hanya diberikan kepada kota atau kabupaten yang telah memenuhi lebih dari lima tatanan penilaian, sehingga menjadi pengakuan atas upaya pembangunan dan pengelolaan kota yang berkelanjutan,” sahut Lisa.

“Seiring keberhasilan meraih penghargaan Wistara, Banjarbaru semakin memperkuat posisi sebagai kota yang terus berkembang dan berkomitmen meningkatkan kualitas lingkungan serta kesejahteraan masyarakat,” sambungnya.