Banjarbaru Juarai Kampung KB Nasional 2024, Wali Kota Apresiasi Kelurahan Guntung Manggis

Di era kepemimpinan Wali Kota HM Aditya Mufti Ariffin, Banjarbaru berhasil menjadi pemenang Kampung Keluarga Berkualitas (KB) Tingkat Nasional Tahun 2024

Wali Kota Banjarbaru, HM Aditya Mufti Ariffin, ketika mengunjungi Kelurahan Guntung Manggis. Foto: MC Banjarbaru

bakabar.com, BANJARBARU - Mewaliki Kalimantan Selatan, Banjarbaru berhasil memenangi Kampung Keluarga Berkualitas (KB) Tingkat Nasional 2024.

Banjarbaru menjadi juara kategori kota dalam hasil seleksi 12 Kampung KB di berbagai provinsi yang dilakukan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) RI.

Diumumkan oleh Deputi Bidang Pengendalian Penduduk, Bonivasius Prasetya Ichtiarto, BKKBN RI menetapkan Banjarbaru sebagai rujukan pembelajaran atau menjadi rekomendasi praktik baik di Indonesia, serta dapat menjadi inspirasi Kampung KB lainnya.

“Alhamdulillah Banjarbaru menjadi pemenang Kampung KB 2024 Kategori Kota Regional 2 mewakili Kalimantan Selatan. Semoga hasil ini dapat terus ditingkatkan dan menginspirasi Kampung KB lainnnya,” bangga Wali Kota HM Aditya Mufti Ariffin, Kamis (20/6).

Aditya mengakui kesuksesan Kampung KB juga berkat peran masyarakat dalam menciptakan lingkungan sehat, harmonis, dan berkualitas untuk keluarga.

Secara khusus Aditya mengapresiasi Kampung KB Kelurahan Guntung Manggis di Kecamatan Landasan Ulin yang berhasil membuktikan komitmen terhadap pembangunan keluarga berkualitas.

“Mewakili Pemko Banjarbaru dan atas nama pribadi, saya mengucapkan selamat dan terimakasih kepada Lurah, Puskesmas, kader posyandu dan seluruh masyarakat di Guntung Manggis atas kerja keras dan komitmen," papar Aditya.

"Semoga pencapaian ini semakin memberikan dampak positif kepada masyarakat Banjarbaru secara luas," imbuhnya.

Pengumuman pemenang Kampung KB Tingkat Nasional 2024 merupakan rangkaian Hari Keluarga Nasional ke-31/2024.

Sedangkan apresiasi pemenag akan langsung diserahkan kepada kepala desa/lurah atau Ketua Pokja Kampung KB dalam puncak peringatan Hari Keluarga Nasional 2024 di Semarang.