Kalsel

Balas Budi, Duta se-Kalsel Buka Donasi untuk Penyintas Banjir di Katingan

apahabar.com, BANJARMASIN – Musibah banjir yang melanda kawasan Kabupaten Katingan Provinsi Kalimantan Tengah, turut menjadi perhatian…

Pamflet galang donasi bertagar #SaveKalteng. Foto-Istimewa

apahabar.com, BANJARMASIN – Musibah banjir yang melanda kawasan Kabupaten Katingan Provinsi Kalimantan Tengah, turut menjadi perhatian warga Kalimantan Selatan (Kalsel). Sejumlah pemuda di Kalimantan Selatan bahu-membahu menggalang donasi untuk warga terdampak banjir di Katingan, Kalteng.

Para pemuda yang tergabung dalam Duta se-Kalsel menggalang donasi secara online untuk membantu warga Katingan yang terdampak banjir. Pamflet galang donasi bertagar #SaveKalteng itu puntersebar di berbagai media sosial.

Salah seorang penggalang donasi Raudatul Jannah mengaku prihatin atas musibah yang menimpa daerah tetangga sejak dua pekan terakhir.

"Sebagai anak muda kami tergugah untuk melakukan aksi sosial," ungkapnya kepada apahabar.com, Selasa (7/9).

Terlebih, menurutnya saat banjir besar di Bumi Lambung Mangkurat awal tahun 2021, pemerintah maupun warga Kalteng merupakan salah satu pihak yang turut membantu.

"Jangan sampai saat mereka yang sedang dalam masa kesusahan ini, kita tidak bisa berkontribusi apa-apa," ujar Direktur Regional Putera Puteri Kampus Kalimantan ini.

Selain melakukan penggalangan donasi secara online, pihaknya nanti juga bakal turun langsung ke jalan menjadi penyambung untuk mereka yang ingin memberi bantuan.

"Semoga bantuan dari para dermawan dapat bermanfaat bagi mereka yang terdampak banjir di Katingan Kalteng," harapnya.