Kalsel

Awali 2020, Gerbong Mutasi Setda HST Bergeser

apahabar.com, BARABAI – Mengawali 2020, gerbong mutasi pada Sekretariat Daerah Hulu Sungai Tengah (Setda HST) bergeser….

Bupati HST, HA Chairansyah menandatangani Fakta Integritas di hadapan pejabat Eselon II, III dan IV yang dilantik di Pendoponya, Kamsi (2/1). Foto-apahabar.com/HN Lazuardi

apahabar.com, BARABAI – Mengawali 2020, gerbong mutasi pada Sekretariat Daerah Hulu Sungai Tengah (Setda HST) bergeser.

Sebanyak 40 Pejabat Eselon II, III dan IV yakni, Pimpinan Tinggi Pertama, Administrator dan Pengawas menempati posisi atau jabatan baru.

Penempatan posisi baru pejabat di Setda HST itu berdasarkan Surat Keputusan Bupati Tanggal 31 Desember 2019 Nomor 821/07-S1/BKPSDMD/2019.

Dari 40 pejabat itu, 36 di antaranya dilantik langsung oleh Bupati HST HA Chairansyah di Pendoponya, Kamis (2/1) sore. Sementara 4 lainnya absen dari acara pelantikan karena berada di luar daerah.

Bupati menilai, mutasi merupakan upaya pembenahan dan peningkatan yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten dalam usaha meningkatkan kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN).

“Mutasi adalah hal yang wajar sebagai bentuk penyegaran demi memaksimalkan kinerja,” kata HA Chairansyah.

Di sela sambutan saat itu, dia menekankan agar Kepala Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) segera bekerja di awal 2020 ini.

“Jangan mengulur-ulur waktu. Segera kerjakan apa yang sudah dirangkum dalam APBD jangan tunggu Silpa,” tegasnya.

Ketegasan ini bukan tanpa sebab, melainkan karena banyaknya pencairan dana yang tercecer di akhir tahun.

“Sampai hari ini SPM dan SP2D tak bisa dicairkan. Untungnya Bank Kalsel masih menoleransi dan memberikan dispensasi,” aku bupati.

Adapun pejabat yang dilantik menempati posisi baru itu yakni, eselon IIa, Ainur Rafiq yang menempati posisi baru sebagai Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat.
Sebelumnya posisi Rafiq menempati Asisiten Bidang Pemerintahan.

Begitu juga dengan Pandiansyah yang sebelumnya menjabat Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan, kini menempati posisi baru sebagai Asisten Perekonomian dan Pembangunan.

Sementata untuk Eselon IIIa, ada Kabag Humas Setda, M Ramadlan yang kini menjabat sebagai Kabag Administrasi Pembangunan di Setda HST.

Sementara Kasubag Peliputan dan Publikasi di Humas Setda, Muayyad mengisi posisi baru yakni, Kasubag Pelaporan Bagian Perencanaan dan Keuangan Setda HST.

Sementara lainnya yang diambil dari SKPD, ada dari Dinas Kesehatan dan PUPR HST dan Pegawai Kecamatan Pandawan. Ketiganya menjabat sebagai Kasubag di Setda HST.

Seperti Wagiman yang sebelumnya menjabat sebagai pelaksana di Dinkes kini menjabat sebagai Kasubag Dokumentasi Pimpinan Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda HST.

Baca Juga:Diduga Stres, Pria di Kotabaru Terjun Bebas bareng Inova!

Baca Juga: Ketika Penasaran Warga Perbatasan Terbalas Keindahan Pantai Sarang Tiung

Baca Juga: Anggaran Bantuan Sosial Bencana Kota Banjarmasin Bertambah di 2020

Baca Juga: Banjir di Tapin, PLN: Antisipasi Bahaya Listrik dengan 5 Langkah Aman

Reporter: HN Lazuardi
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin