Anwarus Syumus Terima Santri Baru, Target: 1 Tahun Bisa Baca Kitab Kuning, 3 Tahun Mampu Bahtsul Masail

Zawiyah at-ta’allum Anwar As-Syumus membuka pendaftaran santri baru di bidang nahwu dan sharaf dengan metode pembelajaran amsilati.

Pengasuh Zawiyah at-ta’allum Anwar As-Syumus, Habib Ali Husein Al Idrus. Foto-Istimewa

apahabar.com, BANJARMASIN - Zawiyah at-ta’allum Anwar As-Syumus membuka pendaftaran santri baru di bidang nahwu dan sharaf dengan metode pembelajaran amtsilati. Target pembelajaran: Setahun pertama santri bisa membaca kitab kuning, tiga tahun bisa ikut Bahtsul Masail.

Zawiyah at-ta’allum Anwar As-Syumus sendiri diasuh oleh Wakil Ketua Lembaga Bathsul Masail NU Kalimantan Selatan, Habib Ali Husein Al Idrus.

"Metode Amtsilati merupakan metode yang tersusun dalam bentuk kitab, berisikan beberapa materi ilmu alat yang terprogram dengan penulisan yang sistematis. Cocok bagi para pemula dalam belajar membaca kalimat berbahasa arab dalam kurun waktu 3-6 bulan. Kitab tersebut berisikan tentang qowa’id (nahwu dan shorof)," jelas Habib Ali.

Selain mempelajari cara membaca dan memahami kitab kuning, lanjut Habib Ali, Anwar as-Syumus juga memberikan program unggulan, yaitu kajian sistematis kitab Fikih Fathul Qarib dengan metode ceramah, diskusi, dan student center.

"Ditambah juga akan diberikan bimbingan dan pelatihan bahtsul masail, baik sebagai musyawirin, moderator, maupun muharrir," kata Habib Ali yang juga Ketua Lembaga Dakwah NU Kabupaten Banjar ini.


Syarat pendaftaran:

  1. Mengisi formulir yang telah disediakan
  2. Laki-laki
  3. Batas usia 13 sampai dengan 25 tahun
  4. Mampu membaca huruf hijaiyah
  5. Menyertakan kartu pelajar/Kartu tanda penduduk
  6. Foto 3x4 sebanyak 3 lembar
  7. Niat yang kuat
  8. Istiqomah
  9. SPP Rp40.000 per bulan

Pengajar:

  1. Habib Ali Husein Al Idrus
  2. Ustadz Muhammad Irfan
  3. Ustadz Anwar
  4. Ustadz Lutfi

Bagi yang berminat bisa langsung menghubungi admin di nomor telepon 089652319205 / 082282254514 atau datang langsung ke Zawiyah at-ta’allum Anwar As-Syumus di Jalan Taruna Praja Raya Perumahan Berlian Permai, No.04, RT.11 RW.04, Kelurahan Sei Sipai, Kecamatan Martapura, Kabupaten Banjar, Provinsi Kalimantan Selatan.