Sport

Antar Senegal ke Final Piala Afrika 2021, Sadio Mane Jadi Raja Gol Lions of Teranga

apahabar.com, JAKARTA – Ikut mencetak sebiji gol, Sadio Mane mengantar Senegal ke final Piala Afrika 2021,…

Sadio Mane menginspirasi kemenangan Senegal atas Burkina Faso di semifinal Piala Afrika 2021. Foto: Flash Sport

apahabar.com, JAKARTA – Ikut mencetak sebiji gol, Sadio Mane mengantar Senegal ke final Piala Afrika 2021, sekaligus menjadi pencetak gol sepanjang masa negara berjuluk Lions of Teranga.

Senegal menghadapi Burkina Faso di semifinal Piala Afrika 2021 di Stadion Ahmadou Ahidjo, Younde, Rabu (2/2) malam.

Pertandingan tak berlangsung mudah untuk Senegal, karena Burkina Faso bertahan dengan baik.

Kebuntuan baru dapat dipecahkan di menit 70 melalui Abdou Diallo, setelah menerima assist Kalidou Koulibaly.

Gol itu mencairkan permainan Senegal yang menggandakan keunggulan di menit 76. Diawali usaha Sadio Mane bisa merebut bola di garis gawang sebelah kanan pertahanan.

Selanjutnya pemain Liverpool ini mengirim umpan mendatar ke tengah, sebelum bola disambar Bamba Dieng.

Bola sempat berbelok arah, setelah terkena kaki Idrissa Gueye. Gol pun dinyatakan menjadi milik pemain Paris Saint-Germain ini.

Burkina Faso sempat memperkecil ketertinggalan di menit 82. Issa Kabore berakselerasi di sayap kiri dan memberikan crossing yang diselesaikan Blati Toure.

Selepas gol tersebut, Burkina Faso mengurung pertahanan Senegal. Namun akhirnya mereka menjadi mangsa serangan balik lawan di menit-menit akhir.

Diawali kerja keras Sadio Mane yang mengejar umpan daerah Ismaila Sarr. Selanjutnya Mane berhadapan satu lawan satu dengan kiper Farid Ouedraogo, sebelum melepas tendangan lob akurat.

Dengan demikian, Sadio Mane sudah membukukan 3 gol dan 2 assist di Piala Afrika 2021. Catatan ini membuat Mane sah menjadi raja gol Timnas Senegal sepanjang masa.

Dilansir dari BolaSport, mantan pemain Southampton itu sudah membukukan 29 gol untuk menyamai catatan Henri Camara dalam rentang 1999 hingga 2008.

Di sisi lain, Sadio Mane kerap tampil brilian di Piala Afrika. Sejak debut di edisi 2015, Mane berkontribusi atas 11 gol yang terdiri dari 8 gol dan 3 assist.

Sementara kemenangan 3-1 membawa Senegal ke final Piala Afrika 2021. Mereka menunggu pemenang duel tuan rumah Kamerun melawan Mesir.

Senegal sendiri belum pernah menjadi juara Piala Afrika. Pencapaian terbaik Lions of Teranga adalah menjadi runner up edisi 2002 dan 2019.