Pemilu 2024

Anies Tegaskan Koalisi Perubahan Semakin Solid meski Tanpa Demokrat

Meski Partai Demokrat memilih untuk keluar, Anies Baswedan Bakal calon presiden (Bacapres) menyatakan Koalisi Perubahan untuk Persatuan semakin solid.

Bakal Calon Presiden Anies Baswedan usai Apel Siaga bersama kader Partai PKS Sumut di Lapangan Astaka, Deli Serdang, Minggu (3/9). Foto: apahabar.com/Budi Warsito

apahabar.com, DELI SERDANG - Bakal calon presiden (bacapres) Anies Baswedan menegaskan Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) semakin solid seusai Partai Demokrat memutuskan keluar dari keanggotaan koalisi.

Tak hanya itu, mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga menyatakan ikhtiar perubahan semakin kuat. Begitu juga dengan jangkauannya yang semakin besar setelah begabungnya PKB di KPP.

"Kita bersyukur bahwa koalisi perubahan PKS, Nasdem dan sekarang ada PKB, Insya Allah makin solid dan ikhtiar perubahan makin kuat," ujar Anies Baswedan usai mengikuti Apel Siaga bersama kader PKS di Lapangan Astaka, di Jalan Williem Iskandar, Deli Serdang, Sumatera Utara, Minggu (3/9).

Baca Juga: Anies Serukan Menangkan Pemilu 2024 di Apel Siaga Kader PKS Sumut

Disinggung soal Partai Demokrat yang memilih untuk keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies mengungkapkan bahwa dirinya menghormati keputusan tersebut.

"Kami hormati semua keputusan. Ikhtiar kita adalah untuk membawa keadilan, menghadirkan kesejahteraan. Itu yang menjadi fokus kita," kata Anies.

Terkait dengan dirinya yang dipasangkan dengan Muhaimin Iskandar, Anies berharap dalam kontestasi Pilpres 2024 semakin lancar dengan visi meningkatkan kesejahteraan untuk keadilan.

"Arah ini akan kita pegang terus, kita hormati yang memilih tidak bersama. Kita sambut yang mau memilih berjuang bersama kita. Kita sambut dengan suka cita, tangan terbuka dan rasa syukur. Insya Allah barisan kita makin kuat lebar panjang makin tak terhentikan pergerakannya," timpal Anies.

Baca Juga: Demi Kemenangan, Anies Realistis Pilih Cak Imin Ketimbang AHY

Dalam kesempatan yang sama, Sekjen DPP PKS Habib Aboe Bakar Alhabsyi mengatakan, masuknya PKB ke dalam Koalisi Perubahan untuk Persatuan merupakan kekuatan baru di dalam koalisi.

Meski begitu, ia juga berharap agar Partai Demokrat dapat membuka hatinya untuk kembali dalam keanggotaan Koalisi Perubahan untuk Persatuan.

"Pada dasarnya acara kita kemarin itu adalah sebuah peristiwa gabungnya PKB bersama kita," jelas Habib Aboe Bakar Alhabsyi.

Baca Juga: Usai Deklarasi Anies-Cak Imin, Puan Akan Jajaki Semua Parpol

PKS, kata Aboe Bakar, menjalankan sesuatu sesuai aturannya. Sesuai AD ART. Dirinya pun yakin, pasangan Anies Baswedan- Muhaimin Iskandar menjadi pilihan utama warga Sumut.

"Insya Allah dalam satu dua hari ini PKB akan datang ke PKS. Saya yakin dan percaya pertemuan kita bersama capres kita Insya Allah akan menemukan kemenangan, dan saya yakin Allah akan meridhai kita. Untuk Sumut 14 juta warga Sumut yakin dan percaya akan bersama Anies Baswedan," pungkasnya.