Info Kesehatan

Anak Demam Bikin Khawatir, Ada Pengobatan Alami dan Cara Menanganinya

Demam atau kenaikan suhu tubuh merupakan suatu respons terhadap suatu penyakit. Secara medis, demam disebut sebagai pireksia.

Demam merupakan respon terhadap suatu penyakit.

apahabar.com, JAKARTA -Demam atau kenaikan suhu tubuh merupakan suatu respons terhadap suatu penyakit. Secara medis, demam disebut sebagai pireksia.

Tubuh memiliki suhu normal sekitar 98,6°F atau 37°C. Suhu naik ketika sistem kekebalan tubuh bekerja keras untuk melawan infeksi seperti bakteri dan virus.

Demam bukan sesuatu yang perlu dikhawatirkan, namun ketika mencapai suhu yang tinggi dapat menimbulkan beberapa risiko kesehatan.

Anak kecil yang demam akan lebih berbahaya daripada orang dewasa. Ada beberapa kondisi demam yang perlu berkonsultasi dengan dokter.

Baca Juga: Mengenal Penyakit Crohn, Sakit Perut yang Tak Bisa Dianggap Remeh

Dilansir dari Healthline, Kamis (23/11), berikut kondisi untuk menghubungi dokter apabila sang anak sakit.

- Anak usia 0 hingga 3 bulan apabila suhu mencapai 100,4°F (38°C) atau bahkan lebih tinggi.

- Anak usia 3 hingga 6 bulan apabila suhu di atas 102°F (39°C) dan mereka mudah tersinggung atau mengantuk.

- Anak usia 6 hingga 24 bulan dengan suhu di atas 102°F (39°C) yang berlangsung selama lebih dari sehari. Konsultasikan segera jika mereka memiliki gejala lain seperti ruam, batuk, atau diare.

- Anak usia 2 tahun ke atas dengan suhu lebih dari 104°F (40°C) dan mengalami demam yang berulang kali.

- Apabila demam sudah lebih dari 3 hari.

Baca Juga: Anyang-anyangan Jangan Diabaikan, Bisa jadi Gejala Penyakit yang Lebih Serius

Mengukur suhu tubuh anak dapat dilakukan dengan beberapa cara, seperti melalui rectum (rektal), melalui mulut atau secara oral, di bawah lengan, di bawah pelipis.

American Academy of Pediatrics (AAP) merekomendasikan untuk mengukur suhu dengan termometer digital karena cara ini paling akurat dan mudah digunakan.

Demam dapat mereda dengan sendirinya apabila dilakukan pengobatan di rumah. Pengobatan untuk anak disarankan menggunakan obat-obatan alami.

Beberapa pengobatan yang dapat dilakukan dan aman untuk bayi yaitu:

Minyak dan bawang merah

Membalurkan minyak dan bawang merah ke tubuh anak dapat menurunkan panas. Caranya adalah menghaluskan bawang merah dan mencampurnya dengan minyak zaitun, kelapa, atau baby oil.

Balurkan campuran tersebut ke tubuh, terutama bagian-bagian yang terasa panas.

Baca Juga: Warna Lidah Ternyata Bisa Menandakan Kondisi Kesehatan Tertentu dalam Tubuh

Berikan sup ayam

Sup ayam adalah makanan yang mengandung nutrisi tinggi serta memberikan hidrasi saat anak demam. Selain itu mengonsumsi sup ayam juga membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Kompres air hangat

Ini adalah pengobatan yang paling sering dilakukan dan salah satu cara yang efektif menurunkan panas pada anak.

Caranya adalah merendam kain bersih ke air hangat, kemudian peras kain dan letakkan pada dahi atau bagian tubuh yang panas. Diamkan sejenak dan ulangi ketika kain dirasa sudah mengering.