tanah bumbu

Alhamdulillah, Puluhan Pasien di Tanbu Sembuh dari Covid-19

apahabar.com, BATULICIN – Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Tanah Bumbu kembali mengupdate data sebaran Covid-19 di Bumi…

Grafik sebaran Covid-19 di Tanah Bumbu. Foto-Istimewa.

apahabar.com, BATULICIN – Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Tanah Bumbu kembali mengupdate data sebaran Covid-19 di Bumi Bersujud.

Berdasarkan update pada Sabtu (6/2) pukul 13.00, ada tambahan konfirmasi positif sebanyak 2 orang. Kemudian pasien sembuh juga bertambah 20 orang.

Dengan tambahan tersebut, total konfirmasi positif Covid-19 di Tanah Bumbu mencapai 1.584 kasus. Dengan rincian pasien masih dalam perawatan 124 orang, pasien yang dinyatakan sembuh 1.423 orang, dan meninggal dunia 37 orang.

Untuk 124 pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang masih dalam perawatan yakni Batulicin 16 orang, Simpang Empat 29 orang, Kusan Hilir 6 orang, Kusan Hulu 25 orang, dan Kuranji 0 orang.

Kemudian Mantewe 1 orang, Satui 6 orang, Sungai Loban 14 orang, Karang Bintang 1 orang, dan Angsana 26 orang.

Selanjutnya untuk pasien yang sudah dinyatakan sembuh oleh tim medis totalnya ada 1.423 orang. Mereka berasal dari Kecamatan Batulicin 130 orang, Simpang Empat 425 orang, Kusan Hilir 153 orang, Kusan Hulu 141 orang, dan Kuranji 22 orang.

Kemudian Mantewe 31 orang, Satui 139 orang, Sungai Loban 80 orang, Karang Bintang 32 orang, dan Angsana 270 orang.

Kemudian pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang meninggal dunia ada 37 orang yakni dari Simpang Empat 15 orang, Batulicin 4 orang, Satui 4 orang, Sungai Loban 4 orang, Karang Bintang 3 orang, Mantewe 2 orang, Angsana 2 orang, Kuranji 1 orang, Kusan Hilir 1 orang, dan Kusan Hulu 1 orang.

Koordinator Humas Satgas Penanganan Covid-19 Tanah Bumbu, Ardiansyah, mengimbau kepada masyarakat agar lebih meningkatkan kewaspadaan serta bekerja sama untuk menekan persebaran Covid-19 di Bumi Bersujud.

“Jangan keluar rumah kecuali sangat penting untuk menghindari terjangkitnya Covid-19, gunakan masker saat beraktivitas,” imbaunya.

Selain itu, jaga kebersihan dan jalankan pola hidup bersih dan sehat, selalu mencuci tangan dengan sabun, jaga jarak, dan hindari perkumpulan orang banyak.

“Demi keselamatan bersama, taatlah pada aturan yang telah dianjurkan oleh pemerintah,” tegasnya.