liga inggris

Alasan Rashford Perpanjang Kontrak di Manchester United

Marcus Rashford memiliki asalan penting saat menyetujui kesepakatan perpanjang kontrak bersama Manchester United hingga musim panas 2028.

Kontrak Marcus Rashford di Manchester United akan segera berakhir di tahun 2024. (Foto: dok. Manutd)

apahabar.com, JAKARTA -Marcus Rashford memiliki asalan penting saat menyetujui kesepakatan perpanjang kontrak bersama Manchester United hingga musim panas 2028.

Pemain timnas Inggris itu mengatakan ingin bertahan karena dirinya dipercaya pelatih Erik Ten Hag di musim lalu, setelah mengalami masa sulit dalam 18 bulan sebelumnya.

Kehadiran Ten Hag membuat Rashford kembali percaya diri dan menunjukan ketajamannya. Hasilnya, ia menjadi pencetak gol terbanyak di MU, dengan 30 gol dalam 56 pertandingan di semua kompetisi.

Baca Juga: Sah, Mason Mount Gabung Manchester United

Selain itu, Rashford menjadi pemain pertama yang sukses menembus 30 gol untuk MU dalam semusim sejak Robin van Persie melakukannya pada 2012/2013.

Penampilannya itu membuat Rashford banyak dilirik klub besar di Eropa. Namun, ia memilih bertahan dengan memperpanjang kontrak jangka panjang dengan MU.

"Saya sudah memiliki beberapa pengalaman luar biasa di klub yang luar biasa ini, tetapi masih banyak yang harus dicapai dan saya tetap bertekad tanpa henti untuk memenangkan lebih banyak trofi di tahun-tahun mendatang," kata Rashford dikutip dari ESPN kepada apahabar.com, Rabu (19/7).

Sejak melakukan debutnya pada 2016, Rashford sudah membuat 359 penampilan dan mencetak 123 gol untuk klub. Sedangkan bersama timnas Inggris, pemain berusia 25 tahun ini memiliki 53 caps dan 16 gol.