Kalsel

Alasan Divisi Humas Polri Gelar Supervisi di Polresta Banjarmasin dan Polres Banjarbaru

apahabar.com, BANJARMASIN – Divisi Humas Mabes Polri menyambangi Polresta Banjarmasin dan Polres Banjarbaru, Selasa (17/09) pagi….

Divisi Humas Mabes Polri menyambangi Polresta Banjarmasin, Selasa (17/09) pagi. apahabar.com/Riyad

apahabar.com, BANJARMASIN – Divisi Humas Mabes Polri menyambangi Polresta Banjarmasin dan Polres Banjarbaru, Selasa (17/09) pagi.

Datangnya mereka untuk memberikan sosialisasi tentang pengembangan atau supervisi bidang kehumasan di jajaran kepolisian.

Hal itu dilakukan berlandaskan kebijakan Kapolri, Jenderal Tito Karnavian tentang kinerja profesional modern yang harus diemban seluruh hirarki satuan mulai dari Mabes Polri, Polda, dan Polres.Tujuannya agar kerja Polri dikelola sedemikian rupa untuk membangun opini positif masyarakat melalui lima langkah manajemen media.

Selaku Ketua Tim Pelaksana Supervisi, Kabag Produk Divisi Humas Mabes Polri, Kombes Pol Goenawan Dwianto mengatakan Polresta/Polres harus punya kebijakan dalam penanganan dan pendekatan. Khususnya pada media cetak dan online serta agar lebih meningkatkan pengelolaan medsos lembaga Kepolisian.

“Maka dari itu saya sampaikan humas di manapun berada harus membangun opini positif publik yaitu harus bersinergi melakukan pendekatan dengan media mainstream yang ada di wilayah lokal maupun pusat,” kata Kombes Pol Goenawan.

Kemudian, Ia meminta agar Humas dalam jajaran kepolisian bisa mengelola media sosial sebagai wadah untuk menyampaikan berita, ajakan-ajakan, dan membangun opini yang positif agar masyarakat tidak berbuat melawan hukum atau larangan-larangan yang tertuang di dalam Pasal UU ITE supaya masyarakat bijak dalam menggunakan medsos.

“Apabila ada hal-hal yang positif terkair prestasi, Humas Kepolisian juga harus aktif mengangkat informasi ini agar tersampaikan kepada publik dan terbangun citra Polri yang baik,” tuturnya.

Selain itu, kata dia, Humas di kepolisian juga harus bisa membendung konten atau hal-hal yang negatif yang ada di media sosial dengan cara memberi narasi-narasi yang positif.

Dirinya menilai dari aspek produk-produk yang dilakukan Polresta Banjarmasin dan Polres Banjarbaru saat ini sudah baik.

Polresta Banjarmasin dan Polres Banjarbaru, kata dia, saat ini sudah memiliki media sosial dan website. Hal itu, menurutnya harus diisi dengan kegiatan yang positif seperti kegiatan yang memihak masyarakat baik tokoh masyarakat, dan agama, terutama menjalin hubungan bersama TNI.

Dikatakannya, dalam upaya Mabes Polri untuk melakukan pendekatan pada media elektronik, cetak, maupun online, pihaknya pun saat ini membuat program bernama media visit.

“Artinya ada tim dari Kepolisian yang berkunjung kemedia tersebut dan dilakukan secara berkala. Selanjutnya mengadakan ngopi bareng dengan Pemimpin Redaksi, Koordinator Liputan, serta Wartawan,” harapnya.

“Sambung rasa supaya satu suara samakan persepsi untuk membangun opini positif, kita sebagai mitra bersinergi antara media bersama Divisi Humas dan jajaran untuk mengajak arah yang lebih baik,” tutupnya.

Divisi Humas Mabes Polri menyambangi Polresta Banjarbaru, Selasa (17/09). apahabar.com/Riyad

Baca Juga: Polres Banjar Ungkap Data Kasus Narkoba di 2019

Baca Juga: Sepuluh Perwira Polres Batola Bergeser

Reporter: Riyad Dafhi REditor: Fariz Fadhillah