Kalsel

Aksi Simpatik Relawan, Kipasi Jemaah Biar Tak Lemas Saat Pulang

apahabar.com, MARTAPURA – Berbagai cara dilakukan para relawan mengistimewakan kedatangan para jemaah haul Abah Guru Sekumpul. …

Aksi relawan mengipaskan jemaah haul yang mulai meninggalkan tempat acara haul Abah Guru Sekumpul. Foto-apahabar.com/Ahya Firmansyah

apahabar.com, MARTAPURA - Berbagai cara dilakukan para relawan mengistimewakan kedatangan para jemaah haul Abah Guru Sekumpul. Caranya, mengipasi jemaah dengan sobekan kotak air mineral.

“Supaya jemaah tidak kepanasan selagi berjalan berdesak-desakan,” kata salah satu relawan sambil mengipaskan sobekan kotak kepada jemaah.

Ini dilakukan relawan mengingat kepulangan jemaah saat usai haul sangat berdesakan. Bahkan untuk berjalan saja seperti siput berjalan, lambat, karena sesaknya jemaah yang hadir pada peringatan haul Abah Guru Sekumpul ke 15.

“Mudahan tidak pingsan pas sampai keluar,” ujar jemaah sambil tertawa bercanda dengan jemaah lainnya.

Peringatan haul Abah Guru Sekumpul telah usai dilaksanakan. Dari pantauan apahabar.com, jemaah haul telah meninggalkan area Sekumpul untuk pulang ke tempat masing-masing.

Baca Juga:Banyak Perahu Tambat di Dermaga Dadakan, Warga Murung Kenanga Sambut Hangat Jemaah Jalur Air

Baca Juga:Posko Kesehatan Pintu Air Tangani Ratusan Jemaah, Rata-Rata Kelelahan

Reporter: Ahya Firmansyah
Editor: Syarif