Sport

Akhiri Spekulasi, Adhitya Harlan Perpanjang Masa Bakti di Barito Putera

apahabar.com, BANJARMASIN – Sempat diisukan hengkang, Adhitya Harlan memperpanjang masa bakti untuk Barito Putera. Kiper berusia…

Adhitya Harlan resmi memperpanjang kontrak bersama Barito Putera hingga dua musim mendatang. Foto: Antara

apahabar.com, BANJARMASIN – Sempat diisukan hengkang, Adhitya Harlan memperpanjang masa bakti untuk Barito Putera.

Kiper berusia 34 tahun itu resmi memperpanjang kontrak selama dua musim lagi, Senin (9/5), di kediaman CEO Barito Putera, Hasnuryadi Sulaimain, di Jalan Hang Tuah Jakarta.

Kesepakatan kedua belah pihak juga diumumkan Barito Putera melalui akun Instagram ofisial

“Saat ini bisa dikatakan tak banyak pesepakbola yang memiliki loyalitas tinggi terhadap satu klub. Adhitya Harlan sudah membuktikannya,” demikian kalimat pembuka dalam pengumuman tersebut

“Hampir satu dekade selalu setia membela Laskar Antasari semenjak diboyong dari Persibo Bojonegoro pada Januari tahun 2013,” tambah keterangan itu.

Rasa cita disebut-sebut menjadi alasan Adhitya Harlan memperpanjang kontrak, sekaligus membuka peluang pensiun bersama Barito.

“Rasa cinta yang mendalam terhadap klub yang membesarkan namanya memang terkadang itu yang membuat sulit untuk berpaling,” jelas akun Instagram Barito.

“Apalagi ditambah kuatnya rasa kekeluargaan yang dibangun sebagai landasan nilai inti PS Barito Putera, selalu menguatkan keyakinan untuk terus bertahan. Kesetiaan itu bernama, @adhitya_harlan,” tutup keterangan tersebut.

Didatangkan dari Persibo Bojonegoro, Adhitya Harlan tercatat telah memperkuat Barito Putera dalam 128 pertandingan di semua kompetisi.

Sepanjang perjalanan menjadi anggota skuat Laskar Antasari, kiper pelontos ini juga merasakan ditangani enam pelatih berbeda.

Mulai dari Salahudin, Milomir Seslija, Jacksen Fereira Tiago, Yunan Helmi, Djajang Nurdjaman hingga Rahmad Darmawan.

Sekarang menjelang Liga 1 musim 2022/2023, Adhitya Harlan akan merasakan tangan pelatih ketujuh di Barito Putera yang dijabat Dejan Antonic.

Rumor Persija Jakarta

Namun sebelum meneken kontrak baru, Adhitya Harlan sempat dirumorkan akan hengkang ke Persija Jakarta. Terutama setelah Barito Putera memulangkan Joko Ribowo.

Barito Putera juga berhasil mengorbitkan Muhammad Riyandi. Alhasil kiper 22 tahun ini selalu menjadi pilihan utama, terutama setelah memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2021.

Rumor itu semakin diperkuat dengan keputusan Persija Jakarta untuk berpisah dengan kiper-kiper pelapis semacam Yoewanto Setya Beny dan Adixi Lenzivio.

Di sisi lain, Adhitya Harlan tak lagi menjadi pilihan utama di musim 2021/2022. Dari 34 pertandingan di Liga 1 2021/2022, pria kelahiran Jakarta ini hanya tampil dalam 14 partai.