Pemilu 2024

Akhir Pekan Ini Dua Bacapres Kunjungi Jember: Ganjar ke CFD, Anies ke Ponpes

Dua Bakal Calon Presiden (Bacapres), Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan dijadwalkan akan hadir di Kabupaten Jember pada hari yang sama selama dua hari.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (Foto: Kompas.com)

apahabar.com, JEMBER - Dua bakal calon presiden (bacapres), Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan dijadwalkan akan hadir di Kabupaten Jember pada hari yang sama selama dua hari, Sabtu hingga Minggu (7/5).

Kendati dua bacapres hadir di hari yang sama, Anies memilih mengunjungi kegiatan keagamaan dan tokoh Pondok Pesantren. Sementara Ganjar Pranowo, melalui PDIP akan melakukan sosialisasi ke 3.700 kader dan olah raga di CFD Alun alun Jember.

Anies akan berangkat melalui jalur udara dari Bandara Halim Perdanakusuma ke Bandara Notohadinegoro, Jember dengan pesawat pribadi.

Baca Juga: Minggu Ini, Ganjar Pranowo ke Jember Hadiri Car Free Day hingga Deklarasi Capres

Sementara Ganjar Pranowo akan tiba dari Surabaya menuju Jember melalui jalur darat. Keduanya juga sama sama datang di hari Sabtu, (6/5).

Wakil Ketua DPD Partai Nasdem Jember Dedy Dwi Setiawan mengatakan, Anies Baswedan juga akan mendatangi makam mantan Rais Aam PBNU yakni KH. Ahmad Shiddiq yang berada di Jalan Gajah Mada, Kecamatan Kaliwates, Jember.

Adapun Anies dijadwalkan berangkat dari Bandara Halim Perdanakusuma pukul 13.00 WIB, dan perkiraan sampai di Jember pukul 14.30 WIB Sabtu 6 Mei 2023, dan langsung ke acara haul Habib Sholeh di Tanggul.

"Anies tanggal 6 dan 7 berkunjung ke Jember, dalam rangka menghadiri haul Habib Soleh," ujar Dedy kepada apahabar.com, Jumat (5/5).

Baca Juga: Ganjar Bakal Ikuti Jejak Anies Safari Politik? Begini Jawaban 'Nyelekit' PDIP

Dari agenda yang diterima apahabar.com, setelah menghadiri haul ulama Habib Sholeh di Kecamatan Tanggul, Anies langsung menuju kediaman KH Achmad Muzakki Syah di Pondok Pesantren Al-Qodiri.

Pada hari Minggu, Anies akan makan di sebuah warung pecel, dan baru akan kembali ke Jakarta pada Pukul 10.00 WIB.

Dalam rentang waktu di hari Minggu tersebut, tidak disebutkan detail agenda. Namun pada pagi yang sama, Ganjar Pranowo akan hadir di Alun-alun Jember untuk olah raga pagi di Car Free Day (CFD).

Baca Juga: Targetkan Ganjar Menang Pilpres 2024, PDIP Jatim Siap Gelar Konsolidasi Akbar

Sebelumnya Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu, DPC PDI Perjuangan Jember, Edi Cahyo Purnomo menyebut, Ganjar Pranowo pada Minggu siang akan menghadiri pertemuan dengan 3.700 pengurus cabang, anak cabang, ranting, dan anak cabang PDI Perjuangan Jember, di GOR PKPSO, Kecamatan Kaliwates.

Berbeda dengan Anies, Edi belum mengetahui pasti apakah Ganjar Pranowo juga akan mengunjungi tokoh agama.

Ketika ditanya apakah akan berkunjung ke Pondok Pesantren, Edi menyebut belum ada jadwal pasti untuk ke arah sana.

"Belum ada jadwal. Tapi yang pasti ada deklarasi mengundang seluruh struktur anak ranting partai, hampir 4 ribu," pungkasnya.